4 Rahasia Arya Permana Turunkan Berat Badan 110 Kg, Tak Cuma Nge-gym

Arya bocorkan rahasianya berhasil turunkan berat badan dari 193 kg menjadi 83 kg.

oleh Putra Marenda diperbarui 23 Jan 2020, 20:55 WIB
Diterbitkan 23 Jan 2020, 20:55 WIB
4 Rahasia Arya Permana Berhasil Turunkan 110 Kg, Tak Cuma Nge-gym
4 Rahasia Arya Permana Berhasil Turunkan 110 Kg, Tak Cuma Nge-gym (sumber: Instagram.com/ade_rai dan Merdeka.com)

Liputan6.com, Jakarta Arya Permana adalah bocah asal Jawa Barat yang sempat viral pada 2016 karena berat badan mencapai 193 kg. Kini ia kembali menjadi pusat perhatian publik. Pasalnya, Arya berhasil menurunkan berat badan hingga 110 kg. Saat ini berat badan Arya 83 kg.

Sebelum bisa mencapai 83 kg, Arya Permana merupakan anak yang bisa makan lima kali sehari. Arya selalu merasa lapar, lelah dan terengah-engah. Karena ukuran badannya sudah tidak seperti anak seusianya, Arya pun sempat mendapatkan perawatan medis pada 2017.

Arya Permana menjalani banyak prosedur untuk menurunkan berat badan. Mulai dari operasi lambung hingga mengikuti saran para ahli diet dengan tidak mengonsumsi makanan dan minuman manis. Sejak saat itulah Arya mulai rajin hidup sehat. Arya dibantu binaragawan, Ade Rai untuk melakukan beberapa treatment. Hasilnya, Arya sukses turunkan berat badan hingga 110 kg.

Viralnya Arya baru-baru ini, membuatnya membagikan rahasia turunkan berat badan hingga 110 kg. Rupanya kesuksesannya untuk menurunkan berat badan bukan semata-mata berkat rajin nge-gym saja. Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, rahasia Arya Permana berhasil turunkan berat badan, Kamis (23/11/2020).

1. Kurangi makanan yang mengandung gula dan berminyak

4 Rahasia Arya Permana Berhasil Turunkan 110 Kg, Tak Cuma Nge-gym
4 Rahasia Arya Permana Berhasil Turunkan 110 Kg, Tak Cuma Nge-gym (sumber: Instagram.com/adrianmaulana)

Keberhasilan Arya menurunkan berat badan hingga 110 kg dikarenakan niat yang kuat untuk menahan diri mengonsumsi makanan yang mengandung gula. Tak hanya gula, Arya juga menghindari makanan yang berminyak. Seperti diketahui, makan makanan yang mengandung gula dan berminyak secara berlebihan memang tidak baik bagi tubuh.

"Dikasih nasihat kurangin gula sama minyak doang" ujar Arya Permana seperti Liputan6.com kutip dari KapanLagi.com, Kamis (23/1/2020).

2. Memahami cara diet yang sehat

4 Rahasia Arya Permana Berhasil Turunkan 110 Kg, Tak Cuma Nge-gym
4 Rahasia Arya Permana Berhasil Turunkan 110 Kg, Tak Cuma Nge-gym (sumber: Instagram.com/adrianmaulana)

Bagi Arya, keadaannya sekarang sangat memudahkannya untuk bergerak. Tidak seperti pada 2016, yang membuatnya sangat susah bergerak dan sering merasa capek. Ia pun tak ragu untuk membagikan rahasianya berhasil turunkan berat badan secara drastis. Arya mengungkapkan ia memahami cara diet yang sehat dengan tidak terlalu memaksakan dan menekan tubuh untuk melakukan diet.

"Itu diet, dietnya juga diet yang enggak terlalu diteken gitu, cuma makan ayam yang enggak boleh di goreng gitu," ungkap Aria seperti Liputan6.com kutip dari KapanLagi.com, Kamis (23/11/2020).

3. Sudah tak konsumsi mi instan dan menjaga pola makan

4 Rahasia Arya Permana Berhasil Turunkan 110 Kg, Tak Cuma Nge-gym
4 Rahasia Arya Permana Berhasil Turunkan 110 Kg, Tak Cuma Nge-gym (sumber: KapanLagi.com)

Keberhasilan Arya menurunkan berat badan secara drastis ini juga dikomentari oleh sang ayah, Ade Somantri. Ade menerangkan bahwa Arya memang tidak lagi mengonsumsi mi instan dan minuman ringan yang menjadi kesukaan Arya sejak usia 8-9 tahun. Arya begitu menjaga pola makanannya sehingga berhasil menurunkan hingga 110 kg.

"Pola makan selalu dijaga sejak pertama penanganan medis," ujar Ade Somantri seperti Liputan6.com kutip dari Merdeka.com, Kamis (22/11/2020).

4. Memperhatikan pola perilaku sehari-sehari

4 Rahasia Arya Permana Berhasil Turunkan 110 Kg, Tak Cuma Nge-gym
4 Rahasia Arya Permana Berhasil Turunkan 110 Kg, Tak Cuma Nge-gym (sumber: KapanLagi.com)

Ayah Arya Permana mengungkapkan satu rahasia lagi mengapa anaknya bisa menurunkan berat badan secara drastis. Ia mengungkapkan bahwa Arya selalu mengikuti bimbingan treatment kesehatan dari Ade Rai.

"Arya selalu mengikuti bimbingan treatment kesehatan dari Ade Rai," ujar Ade Soemantri seperti Liputan6.com kutip dari Merdeka.com, Kamis (22/1/2020).

Ade Rai juga mengungkap keberhasilan Arya karena kemauan Arya sendiri untuk menjaga pola perilaku. Bagi Ade, pola perilaku sehari-hari sangat penting untuk memperbaiki kondisi tubuh. 

"Sebelum menjadi orang tua yang bijaksana bagi anak kita, berlaku lah bijaksana bagi diri sendiri, terutama dalam meningkatkan kemampuan kita menciptakan kesenangan pada TUBUH kita melalui pola perilaku sehari- hari... pola makan, pola gerak, pola istirahat, dan pola pandang" tulis Ade Rai pada Instagram @ade_rai, Minggu (19/1/2020).

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya