Kapan Waktu yang Tepat untuk Mengganti Handuk Mandi? Ini Penjelasanya

Handuk yang sering digunakan perlu dicuci dengan benar. Apalagi handuk mandi.

oleh Reza pada 21 Sep 2021, 15:59 WIB
Diperbarui 21 Sep 2021, 15:17 WIB
Bahaya Jarang Mencuci Handuk
Handuk menjadi benda yang familiar karena selalu digunakan untuk mengeringkan tubuh usai mandi.

Liputan6.com, Jakarta Handuk yang sering digunakan perlu dicuci dengan benar. Apalagi handuk mandi, pasalnya, handuk digunakan setiap hari usai kita mandi. Kalau tidak dicuci, bisa saja kulit kita terkena alergi akibat adanya bakteri menempel pada handuk.

Lantas, berapa hari sekali untuk menganti handuk yang tepat? dilansir liputan6, berikut penjelasanya.

Handuk bisa menjadi sumber kuman yang tentunya berbahaya bagi tubuh. Bahkan, handuk merupakan salah satu media yang disukai bakteri, jamur, dan mikroba lainnya utnuk berkembang biak. Menjaga kebersihan handuk mandi yang bersentuhan langsung dengan kulit menjadi sangat penting.

Menurut Philip Tierno, seorang ahli mikrobiologi dan patologi dari New York University School of Medicine mengatakan handuk sebaiknya digunakan maksimal 3 kali. Itupun dengan catatan kamu bisa mengeringkannya dengan baik. Hal ini karena handuk yang lembap, basah, dan tidak kering sempurna akan menjadi media yang baik untuk pertumbuhan kuman dan jamur.

Anjuran ini menjadi tidak berlaku apabila handuk yang digunakan sudah berbau. Aroma tak sedap biasanya berasal dari pertumbuhan mikroba pada handuk yang kotor tersebut. Jika kondisinya demikian, handuk harus segera dicuci menggunakan detergen.

Untuk menekan pertumbuhan jamur, biasakan untuk menjemur handuk sesudah dipakai. Bukan menumpuknya begitu saja karena membuat handuk lembap lebih lama seperti dikatakan pakar kesehatan dari New York, Keri Petersen.

Untuk mencuci handuk agar bebas kuman dan bakteri. Handuk mandi serta jenis pakaian yang langsung bersentuhan dengan kulit seharusnya dicuci dengan suhu tinggi dan menggunakan produk deterjen pencerah pakaian (oxygen bleach) yang aman. Jika memiliki kulit sensitif, kamu bisa menggunakan produk pencuci pakaian yang berbahan lembut dan terlabel "hypoallergenic".

Selain itu, kamu bisa menggunakan deterjen yang memiliki keunggulan komplit. Tidak hanya menghilangkan noda, tapi juga membunuh kuman dan bakteri tanpa merusak serat dan warna handuk dan pakaian.

Kamu bisa rendam handuk kotor dengan deterjen tersebut dan dalam 4 liter air selama 30 menit atau rendam selama 60 menit. Setelah itu, kamu bisa bilas hingga bersih dan jemur di bawah sinar matahari.

Dengan begitu, kuman dan bakteri bakal hilang, kulitmu pun akan terjaga dan sehat.

 

(*)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya