Liputan6.com, Jakarta - Hadir di acara Konser Salam 2 Jari, capres nomor urut 2 Joko Widodo langsung didaulat naik panggung besar yang dibuat di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.
Tampil dengan pakaian kebesarannya yaitu kemeja kotak-kotak, Jokowi langsung menyapa simpatisan serta relawan yang sudah menunggu kehadirannya sejak siang tadi.
"Tidak ada yang lebih membanggakan dalam hidup saya selain berdiri di sini di hadapan saudara-saudara semua," ujar Jokowi saat awal maklumat yang dia bacakan di Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (5/7/2014) petang.
Mantan Walikota Solo ini juga memuji simpatisan dan relawan yang hadir sebagai pekerja keras yang siap mengorbankan waktu, tenaga dan pikiran untuk mewujudkan perubahan bagi Indonesia.
"Saudara-saudara semua adalah pembuat sejarah dan sejarah baru sedang kita buat, itulah yang menjadi alasan mengapa saya dan Pak JK berdiri di sini," ujarnya di hadapan massa yang menyemut di depan panggung.
Jokowi juga menyampaikan sanggahannya atas anggapan yang mengatakan dirinya dan Jusuf Kalla adalah orang yang sangat bernafsu untuk berkuasa.
"Saya dan Pak JK di sini bukan bernafsu untuk berkuasa, apalagi menghalalkan segala cara. Tidak, kami berdemokrasi dengan mendengar, kami datang untuk menyelesaikan masalah, bukan untuk menambah masalah," tegasnya.
Karena itu, untuk membungkam semua tuduhan yang tidak benar itu, Jokowi meminta kepada pendukungnya untuk mencapai kemenangan pada Pilpres 2014 dengan cara-cara yang bermartabat.
"Kita berkumpul untuk membulatkan tekad, menyatukan hati dan bekerja keras untuk melakukan perubahan dengan cara-cara yang bermartabat," ujar Jokowi yang hadir antara lain ditemani Juru Bicara Tim Pemenangan Jokowi-JK Anies Baswedan dan politisi PDIP Maruarar Sirait. (Sss)
Baca Maklumat, Jokowi: Saya Tak Punya Nafsu Berkuasa
Tampil dengan kemeja kotak-kotak, Jokowi langsung menyapa simpatisan serta relawan yang sudah menunggu sejak siang.
diperbarui 05 Jul 2014, 17:43 WIBDiterbitkan 05 Jul 2014, 17:43 WIB
Jokowi bacakan maklumat di panggung Konser Salam 2 Jari, Stadion GBK Senayan, Jakarta (Liputan6.com/Johan Tallo)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Menyambut Kematian dengan Gembira Tanpa Takut, Gus Baha Kisahkan Para Ulama
Ungkap Persoalan Zonasi PPDB, Mendikdasmen: Semoga 2024-2025 Bisa Terapkan Sistem Baru
Fakta Unik Juhu Singkah, Kuliner Kalimantan Terbuat dari Rotan
Kisah Delle Lumba-Lumba Laut Baltik yang Hobi Berbicara Sendiri
Bolehkah Terima Amplop Serangan Fajar Pilkada 2024? Buya Yahya Menjawab
Link Live Streaming Liga Champions, Rabu 27 November 2024 di Vidio: Barcelona vs Brest, Sparta Praha vs Atletico Madrid
Menjaga Kedamaian Pilkada 2024, Bukan Hanya soal Amankan Daerah yang Rawan
Link Live Streaming Liga Champions di Vidio, Rabu 27 November 2024: Sporting CP vs Arsenal, Manchester City vs Feyenoord
Link Live Streaming Liga Champions, Rabu 27 November 2024 di Vidio: Slovan Bratislava vs AC Milan, Inter Milan vs RB Leipzig
3 Pemain yang Wajib Direkrut Ruben Amorim buat Tambal Kelemahan Manchester United
Siap Hadapi Tsunami, Kemadang Wakili DIY dalam Simposium Tsunami Dunia
7.125 Personel Gabungan Siap Amankan Pilkada Serentak di Lamongan