Liputan6.com, Jakarta - Presiden terpilih Jokowi mengungkapkan pembicaraan dengan partai koalisi Prabowo-Hatta untuk mengalihkan dukungan kepada dirinya berjalan cukup alot. Meski begitu, komunikasi kepada 3 partai yaitu Demokrat, PPP dan PAN yang santer akan merapat ke kubu Jokowi, masih terus berjalan.
"Terus. Tapi kan belum selesai. Ketemunya gampang, tapi kan dalam pertemuan ada alotnya. Nanti makin alot kalau saya sebutkan," ujar pria bernama lengkap Joko Widodo itu di Balai Kota, Jakarta, Senin (1/9/2014).
Penjajakan koalisi yang hingga kini ini masih berjalan, lanjut Jokowi, adalah dengan Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Meski PPP menegaskan dukungannya untuk tetap di koalisi Merah Putih, Jokowi menyebutkan PPP sampai kini masih melakukan proses pembicaraan bergabung dalam barisan pendukungnya.
"Ya ini kan semuanya masih proses. Kalau sudah rampung baru saya sampaikan," ucap Jokowi.
Terkait kehadiran elite PPP Suharso Monoarfa dalam Muktamar PKB, Jokowi mengaku enggan menjawab apakah kedatangan Suharso itu menandakan PPP akan merapat dalam barisan koalisinya.
"Tanyakan (Pak Suharso). Kemarin saya langsung pulang. Datang ke PKB, berikan materi, langsung pulang," pungkas Jokowi. (Sss)
Jokowi: Penjajakan dengan Koalisi Prabowo-Hatta Masih Alot
Meski begitu, Jokowi terus berkomunikasi dengan 3 partai pendukung Prabowo-Hatta.
Diperbarui 01 Sep 2014, 19:07 WIBDiterbitkan 01 Sep 2014, 19:07 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Resep Pempek Kulit, Dijamin Gurih dan Nagih
Menelisik Prospek Saham ERAA Usai iPhone 16 Kantongi Sertifikat TKDN
Satgas Operasi Damai Cartenz Gagalkan Penyelundupan Senpi, DPR: Bawa Kestabilan Keamanan
Penjualan Mobil Diprediksi Naik Signifikan Jelang Lebaran, LCGC Masih Andalan
Wali Kota Tangsel Apresiasi Jemaat Ahmadiyah atas Aksi Donor Darah Ramadan
6 Potret Keluarga Mahalini dan Rizky Febian di Akikah Baby Selina, Kumpul Lengkap
Jadwal PPG Daljab Kemenag 2025, Tidak Ada Tes Akademik
KPK Usut Korupsi Balai Teknik Perkeretaapian Kemenhub, Periksa 11 Saksi
Kapan Waktu Terbaik Beli Emas? Ini 5 Faktornya
Panduan Lengkap Membuat SKCK Online, Syarat hingga Biaya
Mengenal Asal-Usul THR: Tradisi, dan Aturannya di Indonesia
Sering Pipis Tanda Apa? Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya