Liputan6.com, Jakarta - Lini produk Tata Motors di Indonesia didominasi jenis kendaraan komersial. Meski begitu, pabrikan asal India itu tetap menawarkan pelayanan khusus Lebaran.
Baca Juga
Melalui program Tata Lebaran Care 2017, Tata Motors memberikan sejumlah kemudahan bagi konsumen. Ada Program Service Gratis serta Bengkel Siaga.
"Program ini digelar dengan tujuan agar musim liburan Lebaran dapat dimanfaatkan oleh konsumen untuk merawat kendaraan dan membuat perjalanan mudik konsumen nyaman dan aman," ujar Biswadev Sengupta, Presiden Direktur TMDI, sebagaimana dikutip dari rilis resmi.
Pada Program Service Gratis, konsumen akan memperoleh gratis jasa pemeriksaan di seluruh dealer resmi TMDI, baik mobil penumpang ataupun mobil komersial.
Sementara Bengkel Siaga, adalah program di mana TMDI membuka bengkel-bengkel di jalur mudik seperti Cikarang, Cirebon, Malang, Solo, Semarang, Jombang, Surabaya, dan Lampung. Bengkel-bengkel ini akan buka selama 12 jam, dari mulai pukul 8 pagi, hingga 8 malam.
Program Service Gratis digelar mulai 12 Juni hingga 23 Juni 2017, sementara Bengkel siaga pada 24 Juni sampai 2 Juli.
Advertisement
Â
Â
Simak video menarik di bawah ini: