Jadwal Imsak Hari Ini Selasa 19 April 2022, Pahami Aturan Minum Air Putih saat Puasa

Jadwal Imsak Hari Ini Selasa 19 April 2022 d Indonesia.

oleh Septika Shidqiyyah diperbarui 19 Apr 2022, 03:00 WIB
Diterbitkan 19 Apr 2022, 03:00 WIB
ilustrasi manfaat konsumsi air putih saat buka puasa/pexels
ilustrasi manfaat konsumsi air putih saat buka puasa/pexels

Liputan6.com, Jakarta Jadwal imsak hari ini Selasa 19 April 2022 digunakan sebagai patokan batas makan sahur Muslim di Indonesia. Oleh sebab itu, umat Islam diharuskan teliti saat mencari info tentang jadwal imsak hari ini Selasa 19 April 2022. Pasalnya, jadwal imsakiah dari satu kota dengan kota lainnya berbeda.

Saat waktu imsak tiba, umat muslim dianjurkan untuk berhenti makan dan minum serta mempersiapkan diri untuk berpuasa. Imsak umumnya ditentukan dari 10 menit sebelum waktu Subuh.

Berikut Jadwal Imsak Hari Ini Selasa 19 April 2022 di beberapa kota besar di Indonesia yang Liputan6.com rangkum dari laman Kementerian Agama, Selasa (19/4/2022).

Jadwal Imsak Hari Ini Selasa 19 April 2022

Jadwal Imsak Hari Ini Selasa 19 April 2022 di Banda Aceh

IMSAK05:04

SUBUH05:14

TERBIT06:27

DUHA06:55

ZUHUR12:41

ASAR15:52

MAGRIB18:49

ISYA'19:59

 

Jadwal Imsak Hari Ini Selasa 19 April 2022 di Medan

IMSAK04:52

SUBUH05:02

TERBIT06:15

DUHA06:43

ZUHUR12:28

ASAR15:41

MAGRIB18:34

ISYA'19:44

 

Jadwal Imsak Hari Ini Selasa 19 April 2022 di Padang

IMSAK04:49

SUBUH04:59

TERBIT06:12

DUHA06:39

ZUHUR12:21

ASAR15:37

MAGRIB18:24

ISYA'19:33

 

Jadwal Imsak Hari Ini Selasa 19 April 2022 di Pekanbaru

IMSAK04:44

SUBUH04:54

TERBIT06:06

DUHA06:34

ZUHUR12:17

ASAR15:32

MAGRIB18:20

ISYA'19:30

 

Jadwal Imsak Hari Ini Selasa 19 April 2022 di Batam

IMSAK04:33

SUBUH04:43

TERBIT05:56

DUHA06:23

ZUHUR12:06

ASAR15:21

MAGRIB18:10

ISYA'19:20

 

Jadwal Imsak Hari Ini Selasa 19 April 2022 di Jambi

IMSAK04:37

SUBUH04:47

TERBIT05:59

DUHA06:27

ZUHUR12:08

ASAR15:25

MAGRIB18:10

ISYA'19:19

 

Jadwal Imsak Hari Ini Selasa 19 April 2022 di Bengkulu

IMSAK04:44

SUBUH04:54

TERBIT06:07

DUHA06:34

ZUHUR12:14

ASAR15:32

MAGRIB18:14

ISYA'19:23

 

Jadwal Imsak Hari Ini Selasa 19 April 2022 di Palembang

IMSAK04:34

SUBUH04:44

TERBIT05:56

DUHA06:23

ZUHUR12:04

ASAR15:21

MAGRIB18:04

ISYA'19:14

 

Jadwal Imsak Hari Ini Selasa 19 April 2022 di Bandar Lampung

IMSAK04:33

SUBUH04:43

TERBIT05:56

DUHA06:23

ZUHUR12:02

ASAR15:20

MAGRIB18:00

ISYA'19:10

 

Jadwal Imsak Hari Ini Selasa 19 April 2022 di Bandung

IMSAK04:25

SUBUH04:35

TERBIT05:44

DUHA06:15

ZUHUR11:52

ASAR15:11

MAGRIB17:54

ISYA'18:59

 

Jadwal Imsak Hari Ini Selasa 19 April 2022 di Jakarta

IMSAK04:28

SUBUH04:38

TERBIT05:50

DUHA06:18

ZUHUR11:55

ASAR15:14

MAGRIB17:53

ISYA'19:03

Aturan minum air putih saat puasa ramadhan

1. Minum Dua Gelas Air Putih saat Berbuka Puasa

Untuk memenuhi kebutuhan air harian kamu di bulan puasa, waktu berbuka dan waktu sahur akan menjadi waktu yang krusial. Pada waktu-waktu inilah kamu bisa mengonsumsi atau minum air putih.

Untuk itu, kamu wajib meminum dua gelas air putih saat berbuka puasa. Dengan dua gelas air putih ini pada waktu berbuka, sudah mencukupi untuk tubuhmu yang seharian tidak mendapat asupan cairan.

Kamu bisa membagi waktu minum air putih selama berbuka puasa menjadi satu gelas langsung setelah waktu berbuka sebelum salat maghrib, dan satu gelas lagi setelah azan maghrib. Dengan begitu sudah cukup untuk mencegah dehidrasi terjadi pada tubuhmu.

2. Minum Empat Gelas Air Putih pada Malam Hari

Selain dua waktu yang memang dikhususkan untuk makan dan minum yaitu waktu berbuka dan sahur, kamu juga dianjurkan untuk mengonsumsi air putih saat malam setelah salat tarawih. Pada malam hari ini, kamu bisa minum air putih dengan jumlah lebih banyak dari berbuka dan sahur, yaitu sebanyak empat gelas.

Kamu harus bisa mengatur waktu minum air putih pada malam hari ini. Usahakan untuk tidak mengonsumsi air putih terlalu berdekatan atau hanya dalam sekali waktu. Dengan begitu tubuhmu bisa lebih mudah dalam memproses makanan dan membuat pencernaan menjadi lebih lancar.

3. Minum Dua Gelas Air Putih saat Sahur

Minum air putih saat sahur memiliki jumlah yang sama dengan saat berbuka, yaitu dua gelas. Pengaturannya pun hampir sama, kamu sebaiknya meminum satu gelas air putih saat akan makan makanan sahur, dan satu gelas lagi saat waktu imsak hampir datang.

Dengan pembagian ini, kamu bisa menjalankan aktivitas berpuasa di siang hari dengan lebih kuat dan bersemangat. Selain itu, hal ini juga bisa memperlancar pencernaan dan membuang racun yang ada dalam tubuhmu.

Selain itu, di waktu sahur ini kamu harus sebisa mungkin menghindari teh atau kopi. Hal ini disebabkan karena kandungan kafein pada teh dan kopi dapat mengakibatkan kandungan air di dalam tubuhmu cepat hilang, dan akan menimbulkan rasa haus datang lebih cepat.

Dalam konteks minuman, kamu juga harus menghindari minuman manis. Kamu juga disarankan untuk menghindari makanan manis, karena yang manis-manis ini dapat menyebabkan kamu lebih cepat lapar.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya