Pesta 50 Tahun Kenzo Takada di Paris Meriah oleh Kehadiran Gajah

Desainer Kenzo Takada merayakan 50 tahun keberadaanya di Paris.

oleh Bio In God Bless diperbarui 21 Sep 2015, 19:35 WIB
Diterbitkan 21 Sep 2015, 19:35 WIB
Kenzo Takada - 50 Years in Paris 0915
Foto: Women's Wear Daily

Liputan6.com, Paris Ratusan tamu, bunga merah, kupu-kupu, bahkan gajah hadir di perayaan 50 tahun desainer Kenzo Takada di Paris. “Hidup saya dimulai di Paris,” ucap desainer kelahiran Jepang tahun 1939 itu.

Kue di pesta tersebut berbentuk Menara Eiffel dengan ukuran jumbo. `Arigato Paris` adalah tulisan yang bisa dibaca di kue tersebut.

Salah tamu ternama yang hadir di acara tersebut adalah Isabel Marant. “ Ibu saya dulu mengenakan rancangan Kenzo. Akhirnya kemudian saya bertemu dengannya. Saya menyukai kebaikannya,” ucap Marant.

Di pesta tersebut, Kenzo dihujani oleh hadiah. Seperti dilansir dari situs Women’s Wear Daily pada Senin (21/9/2015), Karl Lagerfeld mengirimkan sebuah jam tangan Chanel kepadanya sebagai hadiah.

 

(bio/igw)

Tag Terkait

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya