Liputan6.com, Jakarta Melamar pekerjaan bisa menjadi satu tantangan tersendiri, terutama bagi Anda yang sedang merasakannya. Siapa yang tahu cara menulis surat lamaran kerja dan CV lebih baik dari para penerima lamaran itu sendiri? Mereka mungkin telah membaca ratusan, bahkan ribuan surat dalam seminggu, dan tahu mana yang paling baik, serta yang paling buruk.
Baca Juga
Advertisement
Jika sekarang Anda juga sedang melamar kerja, dilansir dari mydomaine.com, Selasa (7/3/2017), berikut ini adalah beberapa trik agar mendapatkan panggilan wawancara dalam waktu yang cepat. Penasaran?
1. Jujur
Ketika melihat kualifikasi yang dibutuhkan untuk sebuah pekerjaan, masih banyak orang memaksakan dirinya sendiri agar sesuai untuk kualifikasi tersebut. Hindari hal ini.
Selalu jujur terhadap keadaan diri Anda sendiri, seperti di mana Anda tinggal dan kemampuan yang dimiliki. Jika memang sesuai, pekerjaan tersebut akan menjadi milik Anda.
2. Tunjukkan kepribadian Anda dengan profesional
Setiap orang membutuhkan sedikit humor dalam hidupnya, tidak peduli apa jabatan dan pekerjaan Anda. Jangan jadikan diri Anda sendiri terdengar seperti robot saat melamar kerja.