Pasangan Pria Lakukan 6 Hal Ini? Dia Mengintimidasi Anda

Hati-hati jika pasangan pria sering lakukan 6 hal di bawah ini, ia pengganggu dan mencoba mengintimidasi Anda

oleh Annissa Wulan diperbarui 08 Nov 2017, 07:30 WIB
Diterbitkan 08 Nov 2017, 07:30 WIB
Pria Lakukan 6 Hal Ini? Anda Mencintai Seorang Pengganggu
Perhatikan baik-baik, jika pasangan pria sering lakukan beberapa hal di bawah ini, Anda jatuh dengan seorang pengganggu. (iStockphoto)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Intimidasi atau gangguan dari seorang pria bisa menjadi pelecehan emosional bagi wanita. Sayangnya, banyak wanita menolak mengakui mengalami gangguan karena sudah terlanjur berada di dalam sebuah hubungan komitmen.

Dilansir dari yourtango.com, Rabu (8/11/2017), berikut ini adalah beberapa hal yang sering dilakukan pria, sekaligus menandakan dirinya seorang pengganggu. Penasaran apa saja?

1. Ia menyalahkan atas hal-hal yang tidak Anda lakukan

Ketika terjadi sesuatu yang salah atau tidak berjalan dengan baik dalam hubungan, ia akan selalu menyalahkan Anda.

2. Ia berbicara dengan Anda seperti anak kecil

Ia akan membuat komentar yang merendahkan atau seperti menghukum anak kecil, meminta Anda memikirkan banyak hal, daripada berusaha berbicara selayaknya sesama orang dewasa.

3. Ia menggunakan nada yang mengintimidasi ketika meminta tolong

Pria ini akan berbicara dengan nada menyerang, menuntut agar orang lain mematuhi perintahnya.

 

Tipe pria yang pengganggu

4. Ia cenderung mengolok-olok anak-anak

Pria ini akan seringkali melontarkan pernyataan yang tidak diminta, membuat anak-anak, siapa pun itu merasa buruk tentang dirinya sendiri.

5. Ia mengkritik karakter Anda

Saat mengungkapkan rasa frustasinya, ia akan menyalahkan dan mengkritik segala hal yang ada di sekitarnya, khususnya Anda.

6. Ia menderita suatu sindrom

Seringkali ini merupakan sindrom di mana ego seseorang membuatnya merasa terlalu percaya diri dan percaya bahwa dirinya tidak dapat berbuat salah. Hal ini umumnya dikenal sebagai gangguan kepribadian narsistik.

Orang-orang ini percaya bahwa diri mereka lebih cerdas, lebih berpengetahuan, dan lebih baik daripada orang lain. Jenis orang yang akan membuat Anda merasa buruk terhadap diri sendiri.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya