Penampilan Seksi Nia Ramadhani di Disney Studio Disindir Warganet

Warganet ada yang memuji dan mencibir penampilan Seksi Nia Ramadhani selama berlibur di Amerika Serikat.

oleh Henry diperbarui 16 Jul 2019, 01:02 WIB
Diterbitkan 16 Jul 2019, 01:02 WIB
[Fimela] Eksklusif Nia Ramadhani
Foto Eksklusif Nia Ramadhani. (Fotografer: Bambang E. Ros/Fimela.com, Digital Imaging: Iqbal Nurfajri/Fimela.com/ Stylist: Wisnu Genu/Fimela.com, Assymetrical dress & stiletto: Valentino)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Bersama sang suami, Ardi Bakrie,dan ketiga anaknya, Nia Ramadhani tengah menghabiskan waktu liburan di Amerika Serikat (AS). Dalam liburan kali ini Nia dan keluarga kecilnya tak hanya liburan bermain ke pantai atau taman bermain di sana.

Mereka sempat naik kapal pesiar mewah.  Nia pun membagikan cukup banyak momen bahagia bersama keluarga kecilnya ketika berlibur bersama di negeri Paman Sam tersebut.

Namun yang sering dibahas warganet adalah soal penampilan perempuan 29 tahun tersebut yang kerap terlihat berpakaian seksi dalam sejumlah foto yang diunggah di akun Instagramnya.

Seperti saat sedang naik kapal pesiar yang menempuh jalur pelayaran Disney Cruise Line. Dalam pose yang dilengkapi topi putih dan kacamata hitam ini, mantan pesinetron itu terlihat mengenakan busana renang one piece.

Yang terbaru, unggahan Nia pada 10 Juli dan 11 Juli 2019 juga banyak mendapat sorotan warganet.Pada 10 Juli 2019, Nia terlihat berfoto bersama Ardi dan ketiga anak mereka di Disney Hollywood Studio Orlando Florida, dengan latar patung karakter Woody dari film animasi Toy Story.

Dalam foto tersebut Nia terlihat memakai celana jeans biru dan kemben pendek berwarna hijau muda, senada dengan warna kaus Ardi. Kemben itu membuat sebagian perutnya yang langsing terlihat jelas.

Warganet pun ramai mengomentari dan menyoroti penampilan artis yang sekarang berkiprah sebagai presenter itu. Ada yang memuji tapi ada juga yang mencibir Nia.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Pakai Kemben Lagi

Nia Ramadhani
Nia Ramadhani bersama suami dan ketiga anaknya di Disney Studio, Florida, AS. (dok.Instagram @ramadhaniabakrie/https://www.instagram.com/p/BzvOoh7AhDe/Henry... Selengkapnya

"Siapasih yg gak mau punya tubuh tinggi kaya kak nia?😍😍😍," puji pemilik akun @jualhypergrowofficial. "Bak sekarang kok mlh seksi," banget pulang dari Tanah suci syng dong Hajinya...," tulis akun @iibu_odah. "Tanpa di buka2 pun udah keliatan kok badannya bagus...," komentar akun @lilyan.86.

Begitu juga dengan unggahan Nia pada 12 Juli 2019. Kali ini ia berfoto bersama putra sulungnya, Mainaka di Disney’s Animal Kingdom yang juga berlokasi di Florida.

Nia terlihat memakai jeans belel berwarna biru, kacamata hitam, tas tagan dan kemben berwarna merah yang agak panjang, tapi masih memperlihatkan bagian bawah perutnya. Warganet kembali ramai berkomentar soal penampilan ibu tiga anak tersebut.

"Tiap hr kok pke kemben mb... Ga msk angin pa... 😂😂," tulis pemilik akun @mia_mandamirza.

Tapi tak sedikit juga yang tetap memuji penampilan Nia Ramadhani. “cantik keren n baik ...sempurna👍,” puji pemilik akun @naits_nio.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya