Top 3 Berita Hari Ini: Ucapan-Ucapan Terlarang yang Tak Boleh Terlontar Saat Marah pada Anak

Top 3 Berita Hari Ini soal ucapan yang tidak boleh terlontar saat marah pada anak, tunawisma di Siberia, dan Ratu Elizabeth II.

oleh Komarudin diperbarui 10 Mar 2020, 23:04 WIB
Diterbitkan 10 Mar 2020, 23:04 WIB
Ilustrasi Anak
Ilustrasi anak. (dok. Bruno Nascimento/Unsplash/Adhita Diansyavira)

Liputan6.com, Jakarta - Top 3 Berita Hari Ini tentang sejumlah ucapan yang tidak boleh terlontar saat marah pada anak. Hal tersebut karena bisa membuatnya semakin sedih.

Dari beberapa ucapan tersebut, salah satunya adalah menggunakan kalimat ancaman, "kalau kamu begitu lagi, mama panggil polisi." Seorang anak yang sedang melakukan kesalahan tentu akan panik dengan ucapan tersebut.

Seorang tunawisma punya cara agar tetap bertahan, meski suhu minus 30 derajat Celcius. Lelaki bernama Alexei Vergunov menggunakan pipa pemanas agar bisa bertahan hidup.

Alexei sempat berpikir untuk membangun kembali hidupnya, tapi keinginannya pupus saat ia ditinggal pergi oleh kekasihnya, Alyonka, yang meninggal dua tahun lalu karena kanker hati.

Sementara itu, bertepatan dengan Hari Perempuan Internasional, akun Instagram Royal Family mengunggah potret Ratu Elizabeth II. Ratu terlihat mengenakan seragam Grenadier Guards.

Dalam potret, Ratu Elizabeth II tengah naik kuda. Terlihat pula tangan kirinya memegang tali kekang, sedangkan tangan kanannya memberi hormat.

Ketiga berita di atas terangkum dalam Top 3 Berita Hari Ini dengan ulasan lengkap sebagai berikut.

Ucapan-Ucapan Terlarang yang Tak Boleh Terlontar Saat Marah pada Anak 

Ilustrasi Pelecehan Anak
Ilustrasi Pelecehan Anak (iStockphoto)​

Marah pada anak biasanya jadi salah satu bentuk teguran agar ia tidak mengulang kesalahan yang sama. Namun, sebagai orangtua, Anda perlu memerhatikan cara marah yang bijak pada anak. Jangan sampai kemarahan Anda menimbulkan trauma yang memengaruhi tumbuh kembang anak.

Ada lima hal yang tak boleh Anda ucapkan pada anak saat marah. Kalimat tersebut akan membuatnya tak patuh dengan ucapan Anda dan justru membuatnya semakin sedih.

Selanjutnya...

Cara Tunawisma di Siberia Bertahan Hidup di Suhu Minus 30 Derajat Celcius

Ilustrasi salju
Ilustrasi salju. (dok. Josh Hild/Unsplash/Adhita Diansyavira)

Malam bersalju jadi salah satu momen mencekam bagi tunawisma di Siberia. Suhu yang bisa mencapai di minus 30 derajat celcius dapat dengan mudah merenggut nyawa mereka.

Dilansir dari Independent, Selasa, 3 Maret 2020, Alexei Vergunov merupakan salah satu tunawisma yang dapat bertahan dari suhu ekstrem itu. Ia tidur di bawah pipa pemanas industri.

Selanjutnya...

Potret Masa Muda Ratu Elizabeth II Naik Kuda 67 Tahun Lalu

Ratu Elizabeth II
Potret masa muda Ratu Elizabeth II saat Trooping the Color pertamanya sebagai Ratu pada 1953. (dok. Instagram @theroyalfamily/https://www.instagram.com/p/B9dxEInn3gw/Putu Elmira)

Akun Instagram resmi Royal Family memberi penghormatan untuk Ratu Elizabeth II bertepatan dengan Hari Perempuan Internasional yang jatuh pada Minggu, 8 Maret 2020.

Dilansir dari Hello Magazine, Senin (9/3/2020), melalui akun @theroyalfamily dibagikan potret hitam putih yang menampilkan Ratu Elizabeth II mengenakan seragam Grenadier Guards. Sang Ratu Inggris juga tampak memakai topi, selempang, dan medali.

Selanjutnya...

Saksikan video pilihan di bawah ini :

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya