5 Tanda Pasangan Bakal Melamar Anda, Pernah Merasa?

Ada beberapa isyarat jika Anda akan segera dilamar oleh pasangan, apa saja?

oleh Putu Elmira diperbarui 31 Mar 2020, 00:00 WIB
Diterbitkan 31 Mar 2020, 00:00 WIB
Ilustrasi Pasangan
Ilustrasi pasangan (dok. Pixabay.com/Putu Elmira)

Liputan6.com, Jakarta - Ada begitu banyak impian dari pasangan yang telah membina hubungan asmara, tak terkecuali membina rumah tangga. Pria yang telah mantap menikah biasanya akan siap melamar pujaan hati.

Lantas, seperti apa saja tanda-tanda ketika pria akan mengajak pasangannya menikah? Simak rangkuman selengkapnya seperti dilansir Yourtango, Senin, 30 Maret 2020 di bawah ini.

1. Tak Berhenti Bicara Masa Depan

Jika ingin melamar, pasangan Anda mungkin akan membawa hubungan dan menanyakan pertanyaan tentang Anda di masa depan. Mereka mungkin akan terpaku pada masalah yang lebih dalam dari biasanya, seperti memiliki anak, membeli rumah, dan mencari tahu karier Anda.

Pasangan ingin membahas hal-hal ini karena dia ingin memastikan bahwa Anda memiliki komitmen yang kuat terhadap hubungan tersebut. Jika Anda sudah mempraktikkan kebiasaan untuk membentuk hubungan yang solid, Anda seharusnya tidak perlu khawatir.

Namun, pernikahan adalah komitmen seumur hidup, jadi melihat pasangan Anda menyatakan fokusnya pada hubungan dengan Anda bisa menjadi tanda bahwa dia siap untuk berumah tangga.

2. Selalu Tampak Gugup

Melamar adalah salah satu momen paling menegangkan dalam kehidupan pria mana pun. Maka dari itu, kemungkinan pacar Anda akan tampak cemas jika ia berencana untuk segera mengajukan pertanyaan.

Seiring dengan semua kegelisahan, kemungkinan besar Anda akan dapat menerima perubahan kecil lainnya dalam perilakunya. Dia akan selalu memberi tahu Anda betapa dia mencintai Anda dan betapa berharganya Anda dalam hidupnya, bahkan lebih dari biasanya.

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.

3. Memikirkan Penampilan

Ilustrasi Pacaran
Ilustrasi pacaran (dok. Pixabay.com/Putu Elmira)

Jika pasangan Anda berpikir untuk melamar, ia mungkin fokus untuk mencari yang terbaik. Salah satunya dengan lebih memperhatikan penampilan mereka.

Jika dia terlihat sangat keren dengan pakaian baru untuk menyesuaikan gayanya atau alat cukur baru dan produk untuk meningkatkan perawatannya, dia mungkin ingin menunjukkan bahwa dia sedang berupaya sebanyak yang dia lakukan di awal hubungan.

Dia juga mungkin ingin terlihat rapi jika dia menyewa seorang fotografer untuk mengabadikan momen besar.

4. Merencanakan Perjalanan Spesial

Jadi, jika pasangan Anda mulai berbicara tentang merencanakan liburan di suatu tempat yang mewah, itu bisa jadi karena ia ingin melontarkan pertanyaan di tempat yang eksotis.

5. Peduli dengan Tabungan

Penikahan membutuhkan cukup banyak biaya. Jika Anda melihat perubahan dalam kebiasaan menabung pasangan, dia mungkin bersiap untuk membeli cincin hingga kebutuhan menjelang pernikahan.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya