Liputan6.com, Jakarta Resep smoothies sehat untuk diet bisa menjadi pilihan untuk menurunkan berat badan. Smoothies yang terdiri dari bahan-bahan sehat, dengan bahan utama buah-buahan dapat memberikan berbagai manfaat kesehatan, termasuk menurunkan berat badan.
Baca Juga
Advertisement
Smoothies yang terdiri dari buah-buahan dan sayur-sayuran tentu membawa manfaat tertentu sesuai dengan bahan yang kamu gunakan. Membuat smoothies bisa membuat kamu lebih bisa menikmati makanan seperti buah dan sayuran karena rasanya yang enak.
Resep smoothies sehat untuk diet memiliki rasa yang enak dan praktis dibuat. Smoothies memiliki tekstur lebih lembut dan tak terlalu cair seperti jus buah pada umumnya. Cara membuatnya juga sangat mudah, kamu tinggal memasukkan semua bahan ke dalam blender dan menghaluskannya.
Resep smoothies untuk diet biasanya tidak ditambahkan dengan gula. Rasa manis dari buah biasanya sudah membuat smoothies terasa nikmat. Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Senin (18/1/2021) tentang resep smoothies.
Resep Smoothies Sehat untuk Diet
Smoothies Bayam dan Wortel
Wortel dan bayam yang dikonsumsi secara bersamaan bermanfaat untuk menurunkan berat badan lebih cepat. Selain rendah kalori, minuman ini juga kaya serat dan protein yang akan membuatmu merasa kenyang lebih cepat.
Bahan-bahan:
-1/2 cangkir pisang beku
-2 cangkir bayam
-2 bh wortel -1 cangkir susu almond -1/2 sdt kayu manis
Â
Smoothies Bluberi
Bluberi sangat ideal untuk menurunkan berat badan karena secara alami manis tetapi rendah lemak dan kalori. Penelitian juga menunjukkan bahwa makan beri saat mengawali hari dapat mencegah kamu mengonsumsi terlalu banyak makanan pada beberapa jam setelahnya.
Bahan-bahan:
- 1,5-2 cangkir susu vanila almond tanpa pemanis atau air
- 1,5 cangkir bluberi beku
- 1,5 cangkir pisang beku
- 1/4 cangkir mentega almond
- 1/4 cangkir gandum (opsional)
Advertisement
Resep Smoothies Sehat untuk Diet
Smoothies Apel dan Kayu Manis
Smoothies apel dan kayu manis sarat nutrisi dan serat sehingga akan membuatmu mudah kenyang saat meminumnya. Minum smoothies ini di pagi hari bisa membuatmu merasa kenyang hingga siang hari.
Bahan-bahan:
- 1 bh apel
- 1 bh pisang beku
- 1/2 cangkir yogurt
- 1/2 cangkir susu
- 1/4 sdt kayu manis
Â
Smoothies Stroberi Kayu Manis
Kayu manis telah digunakan untuk obat selama bertahun-tahun, menurut Medical News Today karena efek antimikroba dan anti-parasit. Hal ini bertindak sebagai anti-inflamasi dan membantu melancarkan pencernaan untuk membantu tubuh memproses makanan lebih baik.
Bahan-bahan:
- 1 pisang matang berukuran kecil
- 1 cangkir stroberi beku
- 6 ons vanilla yogurt tanpa lemak
- 1/2 cangkir jus jeruk
- 1 sdm madu
- 1/2 sdt bubuk kayu manis
Resep Smoothies Sehat untuk Diet
Smoothies Nanas Bayam
Memasukkan bayam ke dalam smoothie dapat memberi manfaat seperti membantu meningkatkan kadar glukosa pada mereka yang menderita diabetes, menurunkan risiko kanker, meningkatkan kesehatan tulang dan memberi mineral dan vitamin yang dibutuhkan setiap hari. Dicampur dengan beberapa buah, kamu bisa mendapatkan smoothie manis yang penuh nutrisi.
Bahan-bahan:
- 3/4 gelas air
- 2 gelas potongan nanas beku (dicairkan)
- 1 alpukat matang dibelah dua
- 2 cangkir bayam
- 1/2 cangkir es batu
Â
Smoothies Pepaya
Pepaya kaya akan enzim alami yang membantu dalam menyehatkan pencernaan. Kandungan potasium di dalamnya juga bermanfaat untuk mengeluarkan kelebihan sodium yang jadi penyebab retensi cairan. Sehingga berat badan akan cenderung turun secara perlahan.
Bahan-bahan:
- 1/2 cangkir pepaya
- 1 cangkir air kelapa dingin
- 1 bh pisang beku
Advertisement
Resep Smoothies Sehat untuk Diet
Smoothies Almond Butter
Selain dibuat sebagai susu, kacang almond juga bisa kamu olah menjadi selai kacang yang kemudian dibuat campuran smoothies. Ya, selai kacang almond begitu tinggi protein dan asam lemak omega 3 sehingga menjadikannya sehat untuk tubuhmu.
Bahan-bahan:
- 1 cangkir susu almond
- 1/2 sdm selai kacang almond
- 1/4 sdt biji chia
Â
Smoothies Pisang Kopi
Campuran kafein dan protein di dalam pisang menjadikan smoothies ini ideal sebagai menu sarapan dan minuman sebelum kamu berolahraga untuk meningkatkan energi.
Bahan-bahan:
- 1 cangkir pisang beku
- 1/2 cangkir yogurt
- 1/2 sdt bubuk kopi
Resep Smoothies Sehat untuk Diet
Smoothies Stroberi Jeruk dan Jahe
Menurut Healthline, jahe dapat menekan nafsu makan, melancarkan pencernaan, dan mengurangi peradangan. Hal tersebut dapat membantu penurunan berat badan. Stroberi sangat rendah kalori dan kaya vitamin C, serat, kalsium, magnesium, dan kalium menurut HuffPost.
Bahan-bahan:
- 1/4 gelas jus jeruk
- 1 buah pisang
- 1 jahe yang dikupas
- 2 cangkir stroberi beku
Â
Smoothies Berry dan Kiwi
Buah kiwi dalam smoothie ini kaya vitamin dan antioksidan, termasuk kalsium, magnesium, vitamin C, dan vitamin E. Seratnya juga dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung dan penurunan berat badan dengan menurunkan trigliserida, ukuran lemak dalam darah, menurut untuk sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Platelet.
Para peneliti menemukan bahwa mereka yang makan dua hingga tiga kiwi per hari memiliki kadar trigliserida 15 persen lebih rendah dibandingkan dengan mereka yang tidak makan sama sekali.
Bahan-bahan:
- 1 cangkir stroberi beku
- 3/4 cangkir raspberi beku
- 1/2 cangkir bluberi beku
- 2 buah kiwi yang dikupas dan diiris
- 1 cangkir jus jeruk
Â
Advertisement