Aksi Jan Ethes di Kejuaraan Taekwondo, Sukses Sabet Medali Emas

Cucu Presiden Joko Widodo, Jan Ethes, berhasil membawa pulang medali emas dalam kejuaraan taekwondo kelas Kyorugi pemula.

oleh Putu Elmira diperbarui 14 Nov 2021, 21:54 WIB
Diterbitkan 14 Nov 2021, 21:20 WIB
Jan Ethes Sabet Medali Emas di Kejuaraan Taekwondo
Cucu Presiden Joko Widodo, Jan Ethes, berhasil membawa pulang medali emas dalam kejuaraan taekwondo kelas Kyorugi pemula. (Tangkapan Layar Instagram @gibran_rakabuming/https://www.instagram.com/p/CWQFJEcPjUe/)

Liputan6.com, Jakarta - Cucu pertama Presiden Joko Widodo, Jan Ethes Srinarendra menorehkan prestasi dalam cabang olahraga taekwondo di usianya yang menginjak lima tahun. Jan Ethes bahkan berhasil membawa pulang medali emas.

Jan Ethes adalah salah satu dari 248 peserta yang bertanding di kejuaraan taekwondo kelas kyorugi pemula dalam ajang SKB Solo Sensation 2021. Putra sulung Gibran Rakabuming dan Selvi Ananda ini datang dengan dobok atau seragam taekwondo dan sabuk putih melingkari pinggangnya.

Pertandingan yang diikuti Jan Ethes ini berlangsung di Convention Hall Terminal Tipe A Tirtonadi Surakarta pada Minggu (14/11/2021). Menurut unggahan Gibran Rakabuming, para peserta pertandingan berasal dari Kota Solo dan ada pula undangan dari luar Solo (Dojang Falcon Salatiga, GDP Salatiga, Joko Tingkir Salatiga, TKSC Ambarawa dan Elite Merapi Boyolali).

Jan Ethes datang ke arena pertandingan ditemani oleh kedua orangtua. Baik Gibran dan Selvi, terlihat tampil kasual kala itu.

Gibran tampak mengenakan sweater, celana panjang, dan masker, sedangkan Selvi berbalut kaus dipadu celana jeans, tas, dan masker dengan rambut yang diikat. Melalui video yang dibagikan di akun TikTok Gibran, menampilkan Jan Ethes berbalut pelindung kepala dan dada berwarna merah.

Selvi Ananda juga tampak menyemangati putranya dengan mengajak fist bump. Video lantas dilanjutkan dengan aksi Jan Ethes di arena pertandingan yang tiada henti berusaha menendang dan mendorong lawan hingga terjatuh.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

 

Semangat dari Orangtua

Aksi Jan Ethes di Kejuaran Taekwondo, Sukses Sabet Medali Emas
Cucu Presiden Joko Widodo, Jan Ethes, berhasil membawa pulang medali emas dalam kejuaraan taekwondo kelas Kyorugi pemula. (Tangkapan Layar TikTok @gibran_rakabuming)

Momen lain yang terabadikan adalah ketika Gibran yang berada di luar arena tampak menyemangati buah hatinya dengan arahan untuk menyerang. Jan Ethes berhasil menyabet gelar juara di kategori Super Prakadet Putra.

Masih berbalut seragam taekwondo dan mengenakan masker, Jan Ethes dikalungi medali emas. Tampak pula kakak La Lembah Manah ini juga diberi piagam penghargaan sebagai juara pertama.

Atas pencapaian putranya, Gibran membagikan potret Jan Ethes di podium kemenangan. "Lumayan," tulis Gibran singkat dalam keterangan unggahan pada Minggu (14/11/2021).

Juara Pertama

Aksi Jan Ethes di Kejuaran Taekwondo, Sukses Sabet Medali Emas
Cucu Presiden Joko Widodo, Jan Ethes, berhasil membawa pulang medali emas dalam kejuaraan taekwondo kelas Kyorugi pemula. (Tangkapan Layar TikTok @gibran_rakabuming)

Video Jan Ethes saat bertanding yang diunggah Gibran di akun TikToknya telah ditonton lebih dari 2,5 juta kali. VIdeo berdurasi 28 detik tersebut juga disukai lebih dari 177,1 ribu kali dan dikomentari lebih dari 3.800 kali.

Kehebohan juga terjadi dalam unggahan Gibran di Instagram. Tak sedikit dari warganet yang mengucapkan selamat atas pencapaian Jan Ethes di kejuaraan taekwondo tersebut.

"Wah Jan Ethes juara, sehat selalu anak ganteng dan sholeh," tulis seorang warganet. "Selamat ya mas Ethes," tulis warganet lainnya. "Widih, keren, Jan Ethes juara ya. Selamat ya," tambah lainnya.

Infografis 5 Cara Cegah Covid-19 Saat Berolahraga di Gym

Infografis 5 Cara Cegah Covid-19 Saat Berolahraga di Gym. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis 5 Cara Cegah Covid-19 Saat Berolahraga di Gym. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya