12 Negara Bebas Visa di Benua Amerika bagi Pemegang Paspor Indonesia

Brasil sampai Saint Kitts and Nevis, pemegang paspor Indonesia bisa jelajahi 12 negara di benua Amerika tanpa mengurus visa.

oleh Dyah Ayu Pamela diperbarui 25 Des 2023, 19:00 WIB
Diterbitkan 25 Des 2023, 19:00 WIB
Wisata Brazil
Fernando de Noronha, Brazil. (dok. unsplash @jaimespaniol)

Liputan6.com, Jakarta Mengunjungi sebuah negara tanpa perlu mengurus izin tinggal atau visa tentu akan mempermudah seseorang menjelajahi destinasi wisata menarik. Bagi pemegang paspor Indonesia, jangan batasi penjelajahan Anda hanya di tempat-tempat yang "dekat dengan rumah."

Ya, paspor Indonesia juga bisa digunakan untuk menjelajah benua Amerika. Setidaknya terdapat 12 negara yang bisa dimasuki Warga Negara Indonesia (WNI), merujuk video akun TikTok @traveladdict_id.

"Nggak perlu visa lho, kita bisa liburan ke benua Amerika," ungkapnya di awal video yang diunggah pada 14 November 2023. Secara lebih lengkap, berikut 12 negara di Amerika yang bisa dikunjungi pemegang paspor Indonesia tanpa visa:

1. Brasil

Pemilik paspor Indonesia bisa mengunjungi Brasil yang merupakan negara terbesar di Amerika Latin. Negara ini sangat menarik karena berbatasan dengan Pegunungan Andes dan Samudra Atlantik. 

Pemegang paspor Indonesia bisa mengunjungi Brasil tanpa visa dengan masa kunjungan maksimal 30 hari. Anda bisa mengunjungi berbagai destinasi menarik, termasuk Rio de Jainero sebagai kota populernya.

Mengutip Britannica, Senin (25/12/2023), ibu kota Brasil itu juga telah ditetapkan sebagai situs warisan dunia oleh UNESCO. Di kota ini, traveler bisa menyambangi situs ikonisnya, yaitu Cristo Redentor, patung Kristus Art Deco yang tinggi menjulang.

Brasil jadi koloni Portugis hingga 1808 ketika ibu kota kekaisaran dipindahkan dari Lisbon ke Rio de Janeiro. Itu sebabnya bahasa resmi negara ini adalah Portugis. 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


2. Bermuda

Bermuda negara di Samudera Atlantik Utara yang populasinya didominasi keturunan Afrika
Bermuda negara di Samudera Atlantik Utara yang populasinya didominasi keturunan Afrika. (Dok: Instagram @bermuda)

Pemilik paspor Indonesia bisa mengunjungi Bermuda tanpa batas waktu. Negara ini merupakan sebuah wilayah seberang laut Britania Raya di Samudra Atlantik bagian utara. Letak Bermuda kira-kira 933 km dari pesisir Carolina Utara, Amerika Serikat.

Wilayah Bermuda terdiri dari 138 pulau. Pantai pasir merah muda Bermuda dan perairan Cerulean yang jernih sangat populer di kalangan para pelancong.

Bukan hanya pantainya yang indah, ada sejumlah tempat wisata lain yang menarik, seperti Situs Warisan Dunia St. George's, kegiatan scuba diving, serta titik selam dengan banyak bangkai kapal dan terumbu karang di perairan yang relatif dangkal.

3. Barbados

Tempat kelahiran penyanyi Rihanna ini memberi kesempatan untuk pemegang paspor Indonesia berkunjung tanpa visa hingga 90 hari. Industri pariwisatanya cukup populer dan dikenal sebagai Little England di Kepulauan Karibia.

Hal ini dikarenakan pengaruh Inggris yang kuat di pulau ini. Pulau Barbados berlokasi sekitar 2.585 km sebelah tenggara Miami, Amerika Serikat, dan 860 km dari Caracas, Venezuela.

4. Chile

Selanjutnya, pemegang paspor Indonesia juga bisa mengunjungi Chile tanpa visa selama 90 hari. Negara ini punya aneka ragam lanskap yang luar biasa dan terletak di dalam Cincin Api Pasifik. 

Saat berkunjung ke Chile, Anda bisa merasakan kulinernya yang merupakan hasil percampuran antara masakan Spanyol, unsur-unsur asli Inka, Mapuche, dan pengaruh Eropa lain.


5. Dominika

Torres del Paine
Pemandangan Taman Nasional Torres del Paine di wilayah Magallanes, Chile pada 16 April 2019. Berwisata ke taman nasional ini akan mengajak pengunjung berpetualang dan bertemu dengan beragam flora dan fauna hutan dalam kondisi alamiah mereka. (Ana FERNANDEZ / AFP)

Paspor Indonesia memiliki jatah 21 hari kunjungan tanpa visa di Dominika. Negara di Kepulauan Karibia dengan ibu kota Roseau ini mayoritas penduduknya berasal dari keturunan Afrika.

Dominika juga dikenal sebagai "Pulau Alam Karibia" karena pemandangannya yang subur dan memiliki beragam flora dan fauna. Negara ini sebagian besar ditutupi hutan hujan dan merupakan rumah bagi mata air panas terbesar kedua di dunia.

6. Kolombia

Di Kolombia, pemegang paspor Indonesia bisa tinggal sampai 90 hari tanpa mengurus visa. Izin tinggal itu bahkan bisa diperpanjang selama 180 hari.

Wilayah di barat laut Amerika Selatan ini 72 persen wilayahnya adalah hutan. Negara yang dilintasi garis khatulistiwa seperti Indonesia ini juga penghasil zamrud, dengan hampir 95 persen konsumsi zamrud dunia berasal dari negara ini.

7. Ekuador

Negara yang berada di Amerika Selatan bagian barat laut ini berbatasan dengan Kolombia di utara, dengan Peru di timur dan selatan. Pemegang paspor Indonesia punya kesempatan 90 hari tinggal di Ekuador tanpa visa.

8. Guyana

Guyana merupakan satu-satunya negara Amerika Selatan yang menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa resmi. Negara ini berbatasan dengan Suriname di sebelah timur, Brasil di selatan, Venezuela di barat, dan Samudra Atlantik di utara. Pemegang paspor Indonesia bisa berkunjung tanpa visa selama 30 hari di sini.


9. Peru

Tempat Pariwisata Machu Picchu Kembali Dibuka
Pemandangan umum reruntuhan Inca kuno Machu Picchu untuk pertama kalinya setelah ditutup untuk umum, di atas lembah Urubamba, Peru, Rabu (15/2/2023). Rombongan turis pertama terlihat memasuki taman arkeologi pagi-pagi sekali, memanfaatkan hari cerah yang tidak biasa saat mereka mengunjungi berbagai situs dan kuil suci yang membentuk "llaqta" ("benteng" di Quechua). (Carolina Paucar / AFP)

Peru juga menetapkan bebas visa bagi pemegang paspor Indonesia. Negara ini terkenal sebagai tempat lahir Kerajaan Inca yang beribu kota di Machu Picchu. 

Anda bisa tinggal di Peru hingga 183 hari. Untuk waktu yang panjang itu, pemegang paspor Indonesia bisa sekaligus menyambangi negara sekitarnya yang juga bebas visa antara lain Kolombia dan Brasil.

10. Haiti

Di Haiti, pemegang paspor Indonesia bisa tinggal selama 90 hari tanpa visa. Negara terbesar ketiga di Karibia berdasarkan wilayah ini memiliki perkiraan populasi 11,4 juta, menurut World Population Prospects pada 2019.

11. Saint Vincent and Grenadine

Negara ini bisa dikunjungi selama 30 hari tanpa visa untuk pemilik paspor Indonesia. Wilayahnya termasuk negara kepulauan di Karibia. Kingstown adalah ibu kota dan pelabuhan utama. Saint Vincent memiliki sejarah kolonial Inggris, dan sekarang jadi bagian dari Organisasi Negara-Negara Karibia Timur.

12. Saint Kitts and Nevis

Sama dengan Saint Vincent dan Grenadine, negara ini juga bisa ditinggali hingga 30 hari bagi pemilik paspor Indonesia. Negara ini juga dikenal sebagai Federasi Saint Christopher dan Nevis, sebuah negara federasi dua pulau yang terletak di Kepulauan Leeward, Karibia. Saint Kitts and Nevis merupakan negara terkecil di Amerika dalam hal luasnya dan jumlah penduduknya.

Infografis Destinasi Wisata Bahari yang Populer di Indonesia
Infografis Destinasi Wisata Bahari yang Populer di Indonesia.  (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya