Swissotel Nusantara Hotel Bintang 5 Pertama di IKN Resmi Dibuka 17 Agustus 2024, Diklaim Usung Prinsip Keberlanjutan

Dikenal pula sebagai Hotel Nusantara, Swissotel Nusantara di IKN berkapasitas 191 kamar dan suite.

oleh Dinny Mutiah diperbarui 17 Agu 2024, 17:43 WIB
Diterbitkan 17 Agu 2024, 17:43 WIB
Swissotel Nusantara Hotel Bintang 5 Pertama di IKN Resmi Dibuka, Diklaim Berkonsep Kota Hutan
Swissotel Nusantara alias Hotel Nusantara di IKN. (dok. Swissotel Nusantara)

Liputan6.com, Jakarta - Hotel Nusantara yang bernama resmi Swissotel Nusantara dibuka di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur. Hotel itu menjadi hotel bintang lima pertama yang dibuka di IKN.

Dalam keterangan tertulis yang diterima Tim Lifestyle Liputan6.com, Sabtu (17/8/2024), Swissotel Nusantara mengintergrasikan konsep 'Kota Hutan' dengan desain arsitektur yang modern. Mereka menyatakan bahwa desain hotel terinspirasi dari keindahan alam sekitarnya dengan palet warna dan material alami yang menciptakan suasana yang tenang. 

Hotel itu terletak di tengah ruang terbuka hijau Forest Park. Lokasinya dekat dengan Istana Kepresidenan dan distrik pemerintahan di IKN yang menargetkan pelancong bisnis dan rekreasi sebagai tamu utama. 

Swissotel Nusantara memiliki 191 kamar dan suite. Masing-masing menawarkan pemandangan hutan yang menakjubkan melalui jendela besar dari lantai hingga langit-langit. Ruang-ruang ini dilengkapi dengan teknologi modern untuk memastikan pengalaman menginap yang lebih baik dengan pencahayaan alami.

Selain kamar, berbagai fasilitas pendukung juga tersedia, termasuk beberapa kolam renang, gym yang canggih, spa, dan klub anak. Tamu dapat menyegarkan diri di Pürovel Spa yang menyediakan perawatan holistik untuk rileks, mengisi kembali energi, dan revitalisasi tubuh serta pikiran. 

"Pembukaan Swissôtel Nusantara menandai pencapaian penting bagi Accor, mencerminkan komitmen kami untuk berkontribusi pada pertumbuhan dan pengembangan Nusantara. Di Swissôtel, kami membanggakan desain yang cerdas, keterampilan pengerjaan yang berkualitas, dan dedikasi yang tak tergoyahkan terhadap keberlanjutan," kata Garth Simmons, Chief Operating Officer of Accor’s Premium, Midscale, and Economy Division in Asia.

 

Ragam Fasilitas Pendukung Hotel Swissotel Nusantara

Swissotel Nusantara Hotel Bintang 5 Pertama di IKN Resmi Dibuka, Diklaim Berkonsep Kota Hutan
Suasana salah satu kamar di Swissotel Nusantara. (dok. Swissotel Nusantara)

 

Tak lengkap hotel tanpa fasilitas bersantap. Mereka membuka NUSA Restaurant yang dibuka sepanjang hari dan menyajikan beragam masakan Indonesia, Asia, dan internasional. Tempat makan itu terletak di tengah tanaman hijau subur dan menyajikan, dilengkapi dengan pemandangan hutan yang menakjubkan.

Hotel tersebut juga menawarkan fasilitas pertemuan canggih, termasuk ruang serbaguna dengan pengaturan yang dapat disesuaikan dan langit-langit setinggi empat meter, mampu menampung hingga 190 peserta. Tim hotel yang berdedikasi akan memastikan setiap acara menjadi pengalaman yang tak terlupakan, dengan mengintegrasikan elemen Vitality dari Swissôtel dan menawarkan aktivitas menarik serta menu yang bergizi untuk memberi energi pada para peserta.

Tamu dapat dengan mudah mencapai Swissôtel Nusantara dari Bandara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan. Lokasi hotel yang strategis juga memberikan akses yang nyaman ke berbagai tempat menarik di Penajam Paser Utara, termasuk pantai yang jernih di Pulau Gusung, Air Terjun Tembinus yang menenangkan, dan Pantai Nipah-Nipah yang populer.

"Swissôtel Nusantara siap menetapkan standar baru dalam industri perhotelan di Nusantara," kata Aldo P. Situmorang, General Manager Swissôtel Nusantara.

Ditinjau Presiden Jokowi Sebelum Upacara HUT ke-79 RI

Swissotel Nusantara Hotel Bintang 5 Pertama di IKN Resmi Dibuka, Diklaim Berkonsep Kota Hutan
Suasana Nusa Restaurant di Swissotel Nusantara. (dok. Swissotel Nusantara)

Hotel tersebut sempat ditinjau Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat mengunjunginya pada Selasa, 30 Juli 2024. Dikutip dari kanal News Liputan6.com, berdasarkan dokumentasi dari Biro Pers Sekretariat Presiden, Kepala Negara tampak meninjau langsung sejumlah fasilitas yang ada di hotel tersebut, mulai dari lobi, tempat makan, hingga kamar tidur.

Menurut Assistant Director of Sales Hotel Nusantara, Hazel Yehezkiel Pauranan saat itu hotel tersebut belum beroperasi secara penuh. Rencananya, Hotel Nusantara akan diresmikan pada 17 Agustus 2024. "Kita sudah mulai beroperasi belum sepenuhnya itu dari tanggal 28 Juli 2024, walaupun masih belum semua kamar siap untuk digunakan," ujar Hazel dalam keterangan tertulis.

Hazel juga mengatakan, hotel tersebut sudah selesai dibangun sejak dilakukan peletakan batu pertama groundbreaking oleh Presiden Jokowi pada 21 September 2023. Investor hotel tersebut disebut adalah Konsorsium Nusantara yang dipimpin oleh bos Agung Sedayu Group, Sugianto Kusuma alias Aguan.

"Progres saat ini sedang masih on progress furnishing di lobi, kalau Nusa Restaurant-nya sudah operasi," tulis Hazel saat itu. Tampak mendampingi kunjungan Presiden ke Hotel IKN adalah Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden M. Yusuf Permana.

Upacara Bendera Pertama di IKN

Kesiapan IKN Menggelar Upacara Peringatan HUT ke-79 Republik Indonesia
Foto menunjukkan Istana Kepresidenan Indonesia di Ibu Kota Nusantara, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, pada tanggal 11 Juli 2024. (Yasuyoshi CHIBA/AFP)

Mengutip kanal News Liputan6.com, Presiden Jokowi memimpin Upacara HUT ke-79 RI di Lapangan Istana Negara Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, Sabtu (17/8/2024). Ini kali pertamanya HUT RI digelar di IKN. Berdasarkan pantauan Liputan6.com, Jokowi dan Ibu Negara Iriana tiba di lokasi upacara pukul 10.55 WITA. Jokowi lalu menuju mimbar kehormatan untuk menjadi inspektur upacara.

Upacara Detik-detik Proklamasi lalu dimulai pukul 11.00 WITA, dengan ditandai dengan bunyi sirine dan dentuman meriam sebanyak 17 kali. Selanjutnya, Ketua DPR RI Puan Maharani membacakan naskah teks Proklamasi. Kemudian, Jokowi memimpin tamu undangan untuk Menghentikan Cipta guna mengenang jasa para pahlawan. Lalu, pembacaan doa oleh Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas.

Prosesi pengibaran bender pusaka dimulai pukul 11.17 WITA. Berbeda dengan HUT RI sebelumnya, kali ini Jokowi tidak menyerahkan bendera pusaka di mimbar kehormatan, tetapi ia berjalan ke podium penyerahan bendera dan menyerahkan bendera pusaka kepada pembawa baki yakni, Livenia Evelyn Kurniawan, Paskibraka perwakilan Provinsi Kalimantan Timur.

Bendera pusaka pun berhasil dikibarkan di Istana Negara IKN. Jokowi, Iriana, dan para tamu undangan lain pun bertepuk tangan.

Infografis Presiden Terpilih Prabowo Komitmen Percepat Pembangunan IKN Nusantara. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Presiden Terpilih Prabowo Komitmen Percepat Pembangunan IKN Nusantara. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya