Ziarah di TMP Kalibata, Ahok Jalani Tabur Bunga Pertama

Aktivitas ziarah makam merupakan kegiatan rutin yang dilakukan gubernur Jakarta menjelang peringatan hari jadi Ibukota Jakarta.

oleh Andi Muttya Keteng diperbarui 20 Jun 2014, 08:22 WIB
Diterbitkan 20 Jun 2014, 08:22 WIB
Ziarah TMP Kalibata Jelang HUT DKI, Ahok: Tabur Bunga Pertama
Pelaksana tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). (Liputan6.com/Andi Muttya Ketteng)

Liputan6.com, Jakarta - Menjelang HUT ke-487 Kota Jakarta, Pelaksana tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama melakukan ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Nasional Kalibata, Jakarta Selatan.

Aktivitas ziarah makam tersebut, juga merupakan kegiatan rutin yang dilakukan gubernur Jakarta menjelang peringatan hari jadi Ibukota Jakarta.

Pantauan Liputan6.com, Jumat (20/6/2014), pria yang karib disapa Ahok itu mengenakan jas hitam yang dipadu peci. Ia tiba di TMP Kalibata sekitar pukul 07.00 WIB, lebih awal 30 menit. Padahal upacara akan dilaksanakan pukul 07.30 WIB.

Setelah menunggu kedatangan Kapolda Metro Jaya Irjen Dwi Prayitno sekitar 30 menit, Ahok beserta istrinya, Veronica Tan, dan rombongan pejabat Pemprov DKI menuju Tugu TMP Kalibata untuk melakukan upacara penghormatan.

Usai upacara, kemudian dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga di Tugu TMP Kalibata. Mantan Bupati Belitung Timur itu melakukan tabur bunga di beberapa makam. Saat berjalan menuju makam, Ahok dan Kapolda Dwi Prayitno meyempatkan bersenda-gurau.

"Anak saya nggak mau jadi tentara lagi, Pak. Maunya jadi aktor aja. Biar sekalian bohongnya...hehehe," ujar Ahok disambut tawa Dwi Prayitno.

"Kalau anak saya maunya jadi politisi, Pak...hehehe," imbuh Dwi.

Ahok dan Dwi Prayitno beserta Mayjen TNI Mulyono selaku Pimpinan Kodam Jaya, kemudian menaburkan bunga di makam Letjen TNI Purn RH Wiyogo, Sudiro Hardjodisastro (Mantan Gubernur DKI), Jenderal TNI A Yani, Letjen TNI Rd. Suprapto, Letjen MT Harjono, Letjen S Parman, Mayjen Sutojo Siswomi Harojo, dan R Suwirjo (Anggota DPA).

Pada kesempatan itu, Ahok mengaku senang karena dirinya baru pertama kali menaburkan bunga di makam para pahlawan di TMP Kalibata. Kesempatan itu diperolehnya karena saat ini ia menduduki posisi Pelaksana tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta menggantikan sementara Jokowi yang mencalonkan diri sebagai presiden.

"Ini pertama kali ya. Pengalaman pertama. Ya, jadi merasa senang aja. Hehe. Bisa masuk lihat nama-nama yang kita tahu di sejarah. Kita bisa taburi bunga," ungkapnya usai ziarah.

Upacara dan ziarah tersebut diakhiri dengan penandatangan buku tamu. Ahok juga menyempatkan menulis pesan di buku tamu.

Ia mengaku menuliskan rasa bangga dan hormat kepada para pahlawan yang rela mempertaruhkan nyawa untuk menegakkan konstitusi. Selain itu, Ahok menyampaikan kebanggaannya bahwa di TMP Kalibata bersemayam para pahlawan dari berbagai etnis, suku, dan agama yang menunjukkan ke-Bhinekaan Indonesia.

"Ini bukti bawah kita itu betul-betul Bhineka Tunggal Ika. Berharap kita juga bisa bertahan mengikuti teladan beliau-beliau ini untuk rela mempertahankan konstitusi meski harus kehilangan nyawa. Ini yang penting saya kira," jelas Ahok. (Yus)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya