Liputan6.com, Banda Aceh - Kejadian lucu sekaligus memprihatinkan terjadi saat petugas dari Polsek Lung Bata, Banda Aceh, Aceh, mengamankan 12 siswa bolos sekolah yang lagi asik main game di sebuah warnet di kawasan Batoh.
Para siswa yang bolos berasal dari beragam tingkatan sekolah. Dari baju putih merah alias masih SD, Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).
Kejadian unik terjadi saat salah satu siswa SD yang diamankan menawarkan 'sogokan' kepada anggota polisi. Ia mengeluarkan selembar Rp 5.000 dari kantungnya, sambil memohon agar tak dibawa ke Polsek. Namun upayanya tak mempan.
Setelah mengamankan 12 siswa tersebut di Polsek Lung Bata, pihak kepolisian memanggil orangtua dan perwakilan sekolah masing-masing untuk menjemput.
Wakil Kepala Kesiswaan SMK Negeri 2 Banda Aceh, Zulkifli yang datang menjemput siswanya, memberikan hukuman push up bagi siswanya yang membolos.
"Para siswa ini juga harus membuat surat perjanjian tidak mengulangi perbuatannya sebelum orangtuanya datang, mereka akan diberi sanksi jangan dulu masuk sekolah," ujar Zulkifli, Senin (27/10/2014).
Para siswa yang bolos pada jam sekolah ini juga mendapat pembinaan dari Kasat Binmas Polresta Banda Aceh Kompol Junaidi. Pembinaan dilakukan agar para siswa tersebut tidak mengulangi lagi perbuatan bolos saat jam belajar. (Sss)
Tertangkap Bolos Sekolah, Anak SD Coba 'Sogok' Polisi Rp 5 Ribu
Kejadian lucu sekaligus memprihatinkan terjadi saat petugas dari Polsek Lung Bata, Banda Aceh mengamankan 12 siswa bolos.
diperbarui 27 Okt 2014, 12:39 WIBDiterbitkan 27 Okt 2014, 12:39 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Bank Mandiri Rilis Livin' by Mandiri di Timor-Leste untuk Perkuat Bisnis Internasional
Simak Jadwal dan Isi Materi Seleksi Kompetensi PPPK 2024 di BKN
Apa Itu Ijab: Pengertian, Makna, dan Pentingnya dalam Pernikahan Islam
6 Potret Kejutan Sintya Marisca untuk Ultah Umi Pipik ke-47, Sebut Gadis Kesayangan
Cara Mengatasi Radang Tenggorokan: Panduan Lengkap dan Efektif
Polisi Olah TKP Lanjutan Kasus Anak Bunuh Ayah Kandung dan Nenek di Cilandak
Profil Tatacipta Dirgantara, Lolos Seleksi Ketat Jadi Rektor Baru ITB 2025-2030
Kunker ke Makassar, Once DPR Bahas Fenomena Perundungan di Sekolah
Potret Cantik Acha Septriasa yang Hadir di Acara Ulang Tahun Miska Sungkar
Orderan Chery J6 Melimpah Selama GJAW 2024
Sudah Masuk Akhir Tahun, Ini Fakta Menarik Kalender 2025 yang Punya 27 Hari Libur
Golput Pilkada Jakarta Tinggi, PKB: Kandidat Tak Diminati