Liputan6.com, Jakarta - Warga Negara Indonesia (WNI) yang ikut wajib militer di Singapura menjadi sorotan. Keduanya kini sudah di kembali ke Singapura.
"Sudah, sudah dideportasi ke sana (Singapura)," ujar Panglima TNI Jenderal TNI Moeldoko usai pengarahan dari Menteri Pertahanan kepada perwira tinggi TNI, di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis (13/11/2014).
Kedua WNI diketahui mengikuti wajib militer Singapura saat TNI menggelar latihan gabungan dengan Singapura di Akademi Militer, Magelang, Jawa Tengah. Saat itulah, prajurit Indonesia mengetahui adanya warga negara Indonesia yang ikut dalam latihan militer Singapura.
"Kebetulan kita dengan Singapura ada latihan Indopura (gabungan), mereka bagian dari kontingen yang ikut setelah itu masuk Indonesia dicatat, 'Lho kamu orang Indonesia kok menjadi prajuritnya Singapura? Bagaimana ini ceritanya?" terang Moeldoko.
Setelah itu, dia langsung berkomunikasi dengan pihak-pihak terkait. Termasuk, Kemenkumham, Kementerian Luar Negeri, Kementerian Pertahanan, dan Panglima Angkatan Bersenjata Singapura.
Menurut Moeldoko, terkait persoalan ini tanggung jawab tidak sepenuhnya ada pada Panglima TNI. Permasalahan ini juga berkaitan dengan keimigrasian. Hanya, kata Moeldoko, tidak berurusan dengan status kewarganegaraan kedua WNI itu.
"Kalau itu (kewarganegaraan) urusan Kemenkumham," tandas Moeldoko. (Yus)
Panglima TNI: 2 WNI Ikut Latihan Militer Singapura Dideportasi
2 WNI diketahui mengikuti wajib militer Singapura saat TNI menggelar latihan gabungan dengan Singapura di Akmil Magelang.
Diperbarui 13 Nov 2014, 13:32 WIBDiterbitkan 13 Nov 2014, 13:32 WIB
Panglima TNI Jenderal Moeldoko memimpin langsung apel siaga menjelang pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih, di Parkir Timur Senayan, Jakarta, (16/10/14). (Liputan6.com/Johan Tallo)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
China Perdana Impor 200 Kg Kelapa Segar Indonesia
Bersinar Bersama Barcelona, Raphinha Naik Pangkat Jadi Ikon LaLiga
Pemerintah Siapkan Paket Kebijakan Stimulus Ekonomi, Simak Poin Pentingnya
Jonathan Anderson Didapuk Jadi Direktur Kreatif Lini Busana Pria Dior Gantikan Kim Jones
VIDEO: Waduh! Mobil Damkar Mogok saat Bertugas
Cegah Kekurangan Siswa, Pemkot Bandung Bakal Kolaborasi dengan Sekolah Swasta
China-Kamboja Sepakati Kerja Sama Strategis Tahan Tekanan Eksternal
Heboh Bocah 11 Tahun Telan Emas 100 Gram, Begini Nasibnya
Tretan Muslim Bantah Klaim King Abdi Soal Resep Bebek Carok, Begini Penjelasannya
Jadwal Lengkap MPL ID S15 Week 4 Terkini: Derby Klasik RRQ Hoshi vs Evos Siap Panaskan Akhir Pekan!
Ibadah Jumat Agung Siang Ini, Jemaat Mulai Padati Gereja Katedral Jakarta
Saksikan FTV Kisah Nyata Spesial Misteri Rumah Tetangga di Indosiar, Jumat 18 April Via Live Streaming Pukul 13.30 WIB