Liputan6.com, Jakarta - Direktur Utama (Dirut) Pertamina Dwi Soetjipto menyambangi Jaksa Agung HM Prasetyo di Kantor Kejaksaan Agung, Jakarta.‎ Apakah pertemuan tertutup mereka membahas mafia minyak?
Jaksa Agung HM Prasetyo menyangkal. Dia mengatakan, pertemuan ini adalah silaturahmi karena ia dan Dwi sama‎-sama baru ditunjuk menjadi pimpinan di institusinya masing-masing.
"Nggak-nggak ada bahas mafia minyak, kita silaturahim saja. Beliau pejabat baru dan saya juga baru. Jadi ke depan kalau ada masalah kita bahas bersama-sama‎. Ini kan justru kita ingin buka lembaran baru ya, bagaimana ke depan ini bagaimana masalah minyak ini bisa diatasi dengan baik oleh Pertamina," kata HM Prasetyo di Kantor Kejagung, Jakarta, Selasa (23/12/2014).
"Kita nggak usah melihat ke belakang dulu lah, kecuali nanti misalnya ada sesuatu yang perlu kita cermati, kita cermati. Kita nggak mencari-cari kesalahan, kita mencari kebenaran‎," sambung dia.
HM Prasetyo menegaskan, kunjungan Dirut Pertamina tersebut tidak ada kaitannya dengan masalah hukum. Kejagung, kata dia bertugas mengawal segala program pemerintah termasuk Pertamina.
"Intinya datang kemari silaturahmi, nggak ada masalah lain kita saling mendukung saling menjaga. Kan tugas Kejaksaan kan mengawal, mengawal segala program yang ditentukan oleh pemerintah dalam hal ini Pertamina," tegas dia.‎
Selain itu ia menuturkan, Kejaksaan Agung dan Pertamina sudah menjalin kerja sama untuk pemulihan aset agar tidak terjadi kerugian terhadap negara.‎
"Oh ya jadi kita sudah jalin kerja sama dengan Pertamina khususnya pemulihan aset, seperti katakanlah di sini kita punya instrumen Datun (perdata dan tata usaha negara), nah Datun kita tentunya kita tugasi untuk membackup Pertamina, apa yang bisa dilakukan‎," tandas HM Prasetyo.
Pernyataan Jaksa Agung ini pun langsung disambut Dirut Pertamina Dwi Soetjipto. Dwi‎ mengungkapkan, tidak ada data apapun yang ia serahkan ke Kejagung dalam pertemuan tertutup tersebut.
"Kan silaturahmi sama seperti kemarin ke KPK juga. Nggak ada data nggak, kita cuma silaturahmi," tandas Dwi Soetjipto. (Mvi/Riz)
Dirut Baru Pertamina Silaturahmi ke Jaksa Agung
HM Prasetyo menegaskan, kunjungan Dirut Pertamina tersebut tidak ada kaitannya dengan masalah hukum.
Diperbarui 23 Des 2014, 21:27 WIBDiterbitkan 23 Des 2014, 21:27 WIB
Dirut Pertamina periode 2014-2019, Dwi Soetjipto mendatangi KPK, Jakarta, Senin (22/12/2014). (Liputan6.com/Miftahul Hayat)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Sosok Lucy Guo yang Kalahkan Taylor Swift Jadi Miliarder Perempuan Termuda di Dunia, Hartanya Capai Rp21 Triliun
Tren Color Blocking, Kombinasi Outfit Tabrak Warna Bikin Penampilan Curi Perhatian
Festival Danau Sentani, Menyusuri Keunikan Budaya Papua
Berapa Besaran Gaji Imam Masjidil Haram Saat Ini? Fakta Ini Bikin Terkesima
5 Misi Pembangunan Jakarta dari Pramono, Bidang Ini Jadi Prioritas Utamanya
Unggah Video Pertemuan Terakhir, Pemandu Gunung Lawu Ungkap Mbok Yem Sudah Dimakamkan
14 Lagu di Film Pengepungan di Bukit Duri
Ilmuwan Temukan Penyebab Poros Bumi Terus Bergeser
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Kamis 24 April 2025
Jangan Lewatkan! 1 Amalan Setelah Sholat Jumat yang Menjadi Penyelamat Sampai Jumat Berikutnya
Oblog, Sajian Khas Betawi Hasil Akulturasi 4 Budaya
Pemkot Tangerang Sebut 22 Ribu Warga Terserap Lapangan Pekerjaan dari Gelaran Job Fair Sejak 2020