Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkejut dengan proses hukum yang dilakukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam menetapkan Komisaris Jenderal (Komjen) Polisi Budi Gunawan sebagai tersangka pada kasus dugaan suap dan penerimaan gratifikasi saat menjabat sebagai Kepala Biro Pembinaan Karier pada Deputi SDM Mabes Polri periode 2003-2006.
Padahal, nama mantan Kapolda Bali tersebut sudah diajukan ke DPR oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk diuji kepatutan dan kelayakan sebagai Kapolri.
"Kaget saja. Beliau (Jokowi) kaget. Karena selama ini tidak ada keputusan hukum," ujar Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno di Istana Negara, Jakarta, Selasa (13/1/2015).
Meski demikian, imbuh Pratikno, Presiden Jokowi akan tetap menghormati keputusan KPK yang sudah menaikkan status perkara tersebut ke penyidikan.
"Tentu saja ini harus direspons ketika KPK sudah menetapkan," ucap Mensesneg.
Lantas apakah Jokowi akan menarik kembali rekomendasi presiden mengenai Budi Gunawan sebagai calon Kapolri yang sudah diajukan ke DPR?
"Presiden belum memberikan arahan. Presiden dalam beberapa kesempatan menghargai kerja lembaga semacam ini, independen dan profesional, apa langkah konkret belum dipikirkan, beliau mengatakan nanti kita diskusikan malam ini, nanti diputuskan," pungkas Pratikno.
KPK menetapkan calon Kapolri Komjen Pol Budi Gunawan sebagai tersangka atas dugaan kasus transaksi mencurigakan. "Komjen BG (Budi Gunawan) sudah menjadi tersangka kasus Tipikor saat menduduki Kepala Biro Pembinaan Karier (Polri)," ujar Ketua KPK, Abraham Samad di kantornya, Jakarta, Selasa 13 Januari 2015.
Penyelidikan perkara Budi Gunawan tersebut sudah dilakukan KPK sejak tahun lalu. "Kami melakukan penyidikan setengah tahun lebih terhadap kasus transaksi mencurigakan," ujar Abraham Samad. (Ans)
Mensesneg: Calon Kapolri Tersangka, Jokowi Kaget
Presiden Jokowi akan tetap menghormati keputusan KPK yang sudah menaikkan status perkara tersebut ke penyidikan.
diperbarui 13 Jan 2015, 22:14 WIBDiterbitkan 13 Jan 2015, 22:14 WIB
Calon Kapolri Tunggal Komjen Polisi Budi Gunawan memberikan keterangan kepada wartawan di rumahnya di kawasan Duren Tiga Jakarta, Selasa (13/1/2015). (Liputan6.com/Johan Tallo)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
350 Quote Parenting Islami untuk Mendidik Anak dengan Baik
Kolaborasi Ayu Ting Ting dan Andre Taulany Lewat Lagu Nurlela Jadi Sorotan Netizen
Beri Apresiasi Tinggi, Gubernur Olly Dondokambey Dorong GMIM Jadi Mitra Strategis Pembangunan di Sulut
Cara Ibu Pelaku Lolos dari Maut Anaknya Sendiri Usia Bunuh Ayah dan Neneknya di Jaksel
Ayase Ueda Keturunan Mana? Ini Fakta di Balik Rumor Naturalisasi Striker Jepang
Cara Membuat Pancake Lezat dan Lembut: Panduan Lengkap
Bacaan Niat Sholat Jamak Dzuhur dan Ashar, Panduan Lengkap dengan Tata Cara
Catatan Carollyne Dewi Setelah Single Sedulur Viral: Mereka Bilang, Lagu Ini Obat Rindu Kampung Halaman
Cara Mengatasi Migrain: Panduan Lengkap untuk Meredakan Sakit Kepala
Bertabur Selebriti, BRI Mini Soccer Media Clash Berkolaborasi dengan Kuy Media Jelang Hut ke-129 BRI
Zheng Siwei Putuskan Gantung Raket dari Dunia Badminton Internasional, Keluarga Jadi Alasan
Cara Membuat Pempek Tanpa Ikan yang Lezat dan Praktis