Liputan6.com, Semarang - Jenazah Eri Yunanto yang terjatuh ke dalam kawah sedalam 150 meter di Gunung Merapi akhirnya berhasil ditemukan. Saat ini jenazah akan dibawa turun gunung secara estafet.
Dalam penjemputan jenazah tersebut, tim SAR gabungan membagi diri dalam 4 check point. Masing-masing, yakni di Pos Pasar Bubrah, Pos 2, Pos 1, dan Gerbang Taman Nasional Gunung Merapi (TNGM).
Menurut Kepala Basarnas Kantor SAR Semarang Agus Haryono, saat ini posisi korban telah terevakuasi di bibir jurang atau puncak Gunung Merapi dan akan segera dievakuasi turun.
"Berdasarkan hasil komunikasi yang dilakukan dengan menggunakan radio (HT), korban sudah berhasil dievakuasi dari dalam kawah beberapa saat yang lalu. Saat ini sedang dalam proses evakuasi turun ke Posko di Selo," tutur Agus kepada Liputan6.com di Boyolali, Jawa Tengah, Selasa (19/5/2015).
"Kita juga sudah menyiapkan 4 SRU (Search Rescue Unit) yang akan membantu proses estafet turun menuju Pos New Selo untuk diterima ambulans dan dibawa ke RSUD Boyolali," kata dia.
Operasi evakuasi jenazah Eri Yunanto ini memang tergolong sulit. Karena lokasi jatuhnya berada di dalam kawah yang aktif. Aneka gas beracun dan dalamnya kawah, membuat tim SAR harus mengerahkan segala kemampuan.
Eri Yunanto (21) terjatuh ke dalam kawah Gunung Merapi pada Sabtu 16 Mei 2015 sekitar pukul 11.00 WIB. Mahasiswa semester 6 Universitas Atmajaya Yogyakarta tersebut terpeleset saat akan turun dari puncak Gunung Merapi usai berfoto.
Korban jatuh di kedalaman kurang lebih 150 meter. Kondisi dalam kawah sendiri memiliki temperatur ekstrem, sampai beberapa ratus derajat celcius.
"Berdasarkan pengamatan cuaca, sejak pagi hingga siang ini Gunung Merapi cukup cerah dan proses evakuasi terhadap Eri Yunanto bisa berjalan maksimal. Kami berharap cuaca akan terus seperti ini dan evakuasi bisa berjalan dengan maksimal hingga korban bisa kita bawa turun," tandas Agus. (Ndy/Yus)
Jenazah Eri Dibawa Turun dari Puncak Merapi Secara Estafet
Jenazah Eri Yunanto yang terjatuh ke dalam kawah sedalam 150 meter di Gunung Merapi akhirnya berhasil ditemukan.
Diperbarui 19 Mei 2015, 15:23 WIBDiterbitkan 19 Mei 2015, 15:23 WIB
Jenazah Eri Yunanto yang terjatuh ke dalam kawah sedalam 150 meter di Gunung Merapi akhirnya berhasil ditemukan. (Edhie Prayitno Ige/Liputan6.com)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Perkuat Line-Up Elektrifikasi, Hyundai Staria Listrik Siap Diluncurkan
Jerit Kerugian Nyaris Rp1 Miliar Didengar, Dapur MBG Kalibata Siap Ngebul Kembali
Jelang Pelaksanaan Haji 2025, Vaksinasi Meningitis dan Polio Jadi Syarat Wajib
5 Fakta Balasan Tarif Impor AS ke China Jadi 245%
Kadar Normal Kolesterol, Waspadai Risiko Kesehatan Jantung Anda
Mengintip Persiapan Pemungutan Suara Ulang Kabupaten Serang
Prediksi Liga Europa Manchester United vs Lyon: Setan Merah Siap Ulang Cerita Babak 16 Besar
Godzilla Bakal Hancurkan Jagat Superhero Marvel, Kolaborasi Epik TOHO dan Marvel Segera Diluncurkan
KKI Periksa Dokter Kandungan yang Diduga Berbuat Cabul ke Pasien di Garut, Apa Hasilnya?
IHSG Berpeluang Menguat, Cek Rekomendasi Saham Hari Ini 17 April 2025
Panduan Lengkap Cara Transit Pesawat, Sama dan Beda Maskapai
Daftar Lengkap 4 Tim yang Lolos ke Semifinal Liga Champions 2024/2025