Liputan6.com, Jakarta - Penyidik Badan Narkotika Nasional (BNN) menangkap Sipir lembaga permasyarakatan (lapas) yang diduga berperan menyelundupkan narkotika ke salah satu lapas di Bandung, Jawa Barat. Penangkapan tersebut terjadi Kamis malam 21 Mei 2015 di pusat perbelanjaan Atrium Senen, Jakarta Pusat.
"Benar (seorang sipir ditangkap). Diduga memasukan ekstasi dan sabu ke dalam lapas," kata Kepala Humas BNN Kombes Pol Slamet Pribadi ketika dihubungi Liputan6.com, Jumat (22/5/2015).
Slamet mengatakan, hingga saat ini penyidik belum merampungkan pemeriksaan terhadap oknum lapas tersebut. "Belum ada hasil (pemeriksaan) nya karena baru semalam ditangkap," ujar Slamet.
BNN mencurigai keterlibatan 'orang dalam' lapas. Sebab, dari hasil pemeriksaan beberapa anggota sindikat narkoba yang ditangkap, peredaran narkotika dikendalikan dari bos yang berstatus tahanan lapas.
Meski menyayangkan penjagaan yang lemah, BNN memaklumi jumlah tahanan di lapas tidak sebanding dengan jumlah tenaga pengawas.
BNN akan bertindak tegas jika ada pihak-pihak tidak bertanggung jawab dari lapas yang membantu memuluskan bisnis mematikan tersebut. (Mvi/Ein)
BNN Tangkap Sipir Lapas yang Terlibat Bisnis Narkoba
BNN masih melakukan pemeriksaan terhadap oknum lapas tersebut.
diperbarui 22 Mei 2015, 12:33 WIBDiterbitkan 22 Mei 2015, 12:33 WIB
Petugas BNN merilis penangkapan 9 dari 10 orang tahanan yang kabur dari rumah tahanan BNN pada bulan Maret lalu di Jakarta (9/5/2015). Dua orang diantaranya ditangkap di Malaysia. (Liputan6.com/Andrian M Tunay)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Sosok AKP Dadang Iskandar, Terduga Pelaku yang Tembak Mati AKP Ryanto Ulil
Isyarat Mbah Moen Jelang Wafat, 'di Makkah Sampai Tanggal 5', Karomah Wali
Prabowo Kembali ke Tanah Air, Ini Hasil Kesepakatan Bilateral dengan MBZ di Abu Dhabi
Museum Bajra Sandhi, Monumen Perjuangan yang Sarat Filosofi Hindu Bali
Banjir Bandang Terjang 3 Desa di Tapanuli Selatan, 2 Orang Meninggal Dunia
Hidup Ruwet Banyak Masalah? Amalkan Wirid Singkat Ijazah Habib Novel Ini
Pembanguan Sekolah Terdampak Gempa Garut 5.0 Gunakan Bata Plastik Daur Ulang
Hasil Livoli Divisi Utama 2024: LavAni Juara Usai Menang Dramatis Atas Indomaret
3 Gelandang yang Bisa Direkrut Manchester United di Era Ruben Amorim: Termasuk Jebolan Akademi Klub
Hasil Liga Inggris: Arsenal Kembali ke Jalur Kemenangan, Lumat Nottingham Forest
Link Live Streaming Liga Inggris Manchester City vs Tottenham, Segera Tanding di Vidio
Mengenal Keunikan Baju Bodo, Pakaian Adat Sulawesi Selatan