Liputan6.com, Jakarta - Siswa pemilik Kartu Jakarta Pintar (KJP) kini bisa menikmati fasilitas lainnya. Mereka bisa naik bus Transjakarta secara gratis mulai hari ini.
Pihak Transjakarta menyatakan, layanan gratis naik bus Transjakarta diberikan kepada pemilik KJP yang mengenakan seragam sekolah dan memiliki kartu pelajar.
"Waktu Layanan Gratis Naik Busway dgn KJP mulai dari Senin hingga Sabtu, pkl. 05:00-07:00 WIB dan pkl.13:00-18:00 WIB," demikian tulis pihak Transjakarta melalui akun twitternya @PT_TransJakarta Senin, (24/8/2015).
Sedangkan pendamping atau orang selain pemilik KJP diwajibkan membeli tiket Transjakarta.
Direktur Utama PT Transjakarta Antonius Kosasih mengatakan, fasilitas ini merupakan permintaan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. Bebas biaya bagi para siswa pemegang KJP ini berlaku di seluruh koridor bus Transjakarta.
"Seluruh pelajar pemegang KJP kami gratiskan naik Transjakarta. Itu berlaku di seluruh koridor Transjakarta, tetapi hanya pada hari dan jam sekolah saja," kata Kosasih, Jumat 21 Agustus 2015.
Kosasih menegaskan, untuk menggunakan fasilitas gratis naik bus Transjakarta, pelajar harus mengenakan seragam sekolah, harus membawa kartu KJP. Selain itu membawa kartu pelajar dengan foto pelajar tersebut, dan nama yang sama dengan nama di KJP.
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menegaskan, dia tidak ingin warganya mengalami kesulitan dalam urusan pendidikan.
"Mulai besok, pelajar yang punya KJP tidak perlu lagi membayar bus Transjakarta. Tidak ada seorang warga pun yang tertinggal karena tidak sekolah," kata Ahok di acara Lebaran Betawi, Lapangan Banteng, Jakarta Pusat pada Minggu 23 Agustus 2015. (Mvi/Rmn)
Pelajar Pemegang KJP Gratis Naik Transjakarta Mulai Hari Ini
Waktu layanan gratis dengan KJP mulai Senin hingga Sabtu, pukul 05.00-07.00 WIB dan pukul 13.00-18.00 WIB.
Diperbarui 24 Agu 2015, 07:35 WIBDiterbitkan 24 Agu 2015, 07:35 WIB
Pelajar SLTP menunjukan Kartu Jakarta Pintar (KJP) di shelter transjakarta Blok M, Jakarta, Rabu (29/7/2015). Transjakarta mengratiskan pelajar pemilik KJP selama periode 27 Juli-3 Agustus dalam rangka Jakarta Book Fair. (Liputan6.com/Yoppy Renato)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Dulu Puasa Bedug Sering Diejek, Ternyata Bagus Banget, Ini Penjelasan Buya Yahya
6 Rekomendasi Merek Mukena Lokal yang Adem agar Ibadah Ramadan Lebih Khusyuk
Link Live Streaming Liga Champions di Vidio: Club Brugge vs Aston Villa, PSV vs Arsenal
5 Bek Terbaik Liga Inggris saat Ini: Ada Pemain Manchester United?
Cedera Lutut, Kyrie Irving Terancam Absen di Sisa Ramadan 2025
Banjir Kepung Jabodetabek Lagi, Apa Strategi Para Gubernur Baru?
Warga Gorontalo Kecewa usai Ikut Lelang, Mobil Tak Sesuai Spesifikasi
Cerita Hendra Hartono Promosikan Cirebon Sebagai Pusat Investasi Kuwait di Jawa Barat
Kolagen dalam Rutinitas Skincare, Manfaatnya Terbukti atau Sekadar Hype?
Lolly Tulis Surat Menyentuh, Memohon Penahanan Nikita Mirzani Ditangguhkan
Banjir Bekasi, BNPB Evakuasi Ratusan Warga Pondok Gede Permai Jatiasih
Mimpi Belut: Makna, Tafsir, dan Penjelasan Lengkap