Liputan6.com, Jakarta - Anggota Panitia Seleksi (Pansel) calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (Capim KPK) Yenti Garnasih menegaskan, pihaknya tak akan mengumumkan ke publik siapa capim KPK yang sudah ditetapkan sebagai tersangka oleh Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri.
Dia justru meminta Bareskrim segera mengusut tuntas kasus dugaan korupsi yang menjerat salah satu Capim KPK tersebut. Dengan begitu, publik tahu siapa Capim KPK yang menjadi tersangka.
"Proses hukumnya dijalankan saja, tidak usah diumumin. Cukup dipanggil saja orangnya ke Bareskrim, nanti kan ketahuan," kata Yenti di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (1/9/2015).
Yenti berpandangan, jika Bareskrim tidak segera memanggil sang tersangka untuk diperiksa, persoalan ini akan menjadi polemik.
Dia menambahkan, 11 dari 19 Capim KPK yang tidak lolos akan bertanya-tanya siapa sebenarnya tersangka yang dimaksud Bareskrim.
"Sekarang yang sedang diperiksa apa, yang digeledah kasus apa? Di mana? Siapa tersangkanya? Itulah jawabannya. Silakan simpulkan sendiri," ujar Yenti.
Saat dikonfirmasi apakah yang menjadi tersangka adalah mantan Direktur Utama Pertamina Foundation Nina Nurlina yang lolos seleksi hingga tahap 19 besar, Yenti enggan menjawab. Dia mengingatkan bahwa Bareskrim saat ini juga tengah mengusut kasus dugaan korupsi di Pelindo II yang juga perusahaan milik BUMN seperti Pertamina.
"Yang jadi tersangka di Pertamina Foundation siapa? Di Pelindo siapa tersangkanya? Gitu. Ada enggak tersangka di 19 orang itu. Nah gitu dong," tandas Yenti. (Ron/Ado)
Pansel KPK: Bareskrim Harus Usut Tuntas Capim Terduga Korupsi
Yenti berpandangan, jika Bareskrim tidak segera memanggil sang tersangka untuk diperiksa, persoalan ini akan menjadi polemik.
Diperbarui 01 Sep 2015, 23:19 WIBDiterbitkan 01 Sep 2015, 23:19 WIB
Presiden Joko Widodo memberikan keterangan pers usai bertemu Tim Pansel Capim KPK di Istana Merdeka, Jakarta (1/9/2015). Tim Pansel KPK telah menyerahkan delapan nama hasil seleksi capim KPK kepada Presiden Joko Widodo. (Liputan6.com/Faizal Fanani)... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kelola Sampah di TPA Cipayung, Pemkot Depok Gandeng China dan Korea Selatan
Kementerian HAM Panggil Manajemen Taman Safari Buntut Aduan Eksploitasi Mantan Pemain Sirkus
Bahasa Indonesia Jadi Program Studi Baru di Beijing International Studies
Ironi Pengadil Vonis Lepas Kasus Ekspor CPO, Gadaikan Keadilan Demi Harta Dunia
Kejagung Tetapkan 1 Tersangka Baru Kasus Suap Penanganan Perkara di PN Jakpus
Parkir Liar di Tanah Abang, Warga Jakut Kaget Dimintai Rp60 Ribu
Sekjen Kemenkum Beberkan Proses Seleksi PPPK dan CPNS 2024
Jakarta Buka Lowongan untuk 1.652 PPSU, Lulusan SD Bisa Mendaftar
Kabel Semrawut di Jakarta Bikin Geleng-geleng, Warga: Mengganggu dan Berbahaya
BMKG Catat 4 Gempa Hari Ini Selasa 15 April 2025 Menggetarkan Indonesia
Kadis LH Jadi Tersangka Korupsi, Wali Kota Tangsel: Serahkan kepada Proses Hukum
Kasus Penganiayaan ART, Korban Dibayar Rp2,5 Juta Setelah 4 Bulan Bekerja