VIDEO: Polisi Masih Selidiki Sampel Kopi yang Diminum Mirna

Polisi masih menyelidiki sampel kopi yang diminum Mirna sebelum ia kejang-kejang

oleh Liputan6 diperbarui 09 Jan 2016, 13:31 WIB
Diterbitkan 09 Jan 2016, 13:31 WIB
Kisah Dibalik Kopi Luwak yang Tak Banyak Diketahui
Dibalik kebanggaan atas kopi luwak menjadi kopi termahal di dunia, ada kisah dibalik kopi luwak yang tak banyak diketahui.

Liputan6.com, Jakarta Polisi masih menyelidiki sampel kopi yang diminum Mirna sebelum ia kejang-kejang dan akhirnya meninggal dunia.

Mirna menikah pada November 2015. Setelah menikah, perempuan yang kuliah di Australia itu tinggal di Indonesia. Meninggalnya Mirna merenggut kebahagiaan pasangan yang baru menikah itu.

Seperti ditayangkan dalam Liputan 6 Siang SCTV, Sabtu (9/1/2016), Mirna meninggal setelah minum es kopi di pusat perbelanjaan Grand Indonesia, Rabu lalu.

Mirna sempat dilarikan ke Rumah Sakit Abdi Waluyo, Menteng, Jakarta Pusat. Namun nyawanya tidak tertolong.‎‎

Jenazah Mirna hingga saat ini masih disemayamkan di rumah duka Dharmais di Jalan S Parman, Jakarta Barat. Rencananya jenazah akan dimakamkan keluarga pada Minggu besok.

Sementara rumah Mirna dan suaminya di Menteng Jakarta Pusat tampak sepi. Menurut pembantu, sudah lama ia tidak tinggal di rumah ini.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya