Jokowi Sumbang Rp 350 Juta Bantu Bencana di Sangihe

Bantuan logistik yang diterima pemda Sangihe berupa tempat tidur, selimut, bahan makanan siap saji serta selimut dan baju untuk anak-anak.

oleh Liputan6 diperbarui 24 Jun 2016, 06:35 WIB
Diterbitkan 24 Jun 2016, 06:35 WIB
Jokowi
Joko Widodo merupakan Presiden ke-7 Indonesia yang memenangi Pemilihan Presiden bersama wakilnya Jusuf Kalla pada 2014

Liputan6.com, Sangihe - Presiden Joko Widodo atau Jokowi memberikan sumbangan Rp 350 juta untuk korban bencana longsor dan banjir bandang di Sangihe Sulawesi Utara. Dalam bencana tersebut, lima meninggal dunia dan sembilan kecamatan terisolasi.

"Hari ini, pemerintah daerah Sangihe menerima bantuan dari Presiden Joko Widodo sebesar 350 juta rupiah untuk bencana di Sangihe," kata Wakil Bupati Sangihe, Jabes Ezar Gaghana di Tahuna, Kamis 23 Juni 2016.

Selain bantuan uang, pemerintah melalui Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) juga menyerahkan logistik. "Melalui BNPB, pemerintah pusat juga menyerahkan bantuan logistik untuk kebutuhan korban bencana," kata dia seperti dikutip dari Antara.

Bantuan logistik yang diterima Pemda Sangihe berupa tempat tidur, selimut, bahan makanan siap saji serta selimut dan baju untuk anak-anak, dan orang dewasa.

"Ini merupakan bantuan tahap pertama guna menanggulangi kebutuhan korban yang berada di pengungsian," kata dia.

Gaghana mengatakan, bantuan semua pihak sangat diharapkan guna memenuhi kebutuhan para pengungsi di Sangihe.

"Pemerintah daerah terus membuka diri bagi donatur yang ingin membantu korban pengungsi yang jumlahnya mencapai ribuan orang," ujar Gaghana.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya