Puting Beliung Terjang Puluhan Rumah di Bogor

Dari 40 rumah, ada beberapa rumah yang mengalami kerusakan parah karena tertimpa pohon yang diterjang angin puting beliung.

oleh Achmad Sudarno diperbarui 29 Jul 2016, 10:23 WIB
Diterbitkan 29 Jul 2016, 10:23 WIB
20160620-Banjir dan Longsor di Jawa Tengah Tewaskan 43 Orang
Petugas menunjukan titik lokasi banjir dan longsor Jawa Tengah di Gedung BNPB, Jakarta, (20/6). Dalam pemaparan tersebut sebanyak 43 orang meninggal dan 19 menghilang akibat banjir dan longsor yang melanda di Jawa Tengah. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Bogor - Puluhan rumah di Desa Cibedug, Kecamatan Ciawi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat diterjang angin puting beliung, Kamis malam.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor mencatat, 40 rumah mengalami rusak berat hingga sedang. Sedangkan dua warga yakni Mumun, (56) dan Mala (80) luka akibat tertimpa reruntuhan material, Kamis 28 Juli 2016 malam.

Hingga saat ini warga bersama petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor masih mengevakuasi reruntuhan bangunan yang rusak diterjang angin puting beliung.

"Saat kami masih fokus lakukan evakuasi. Data sementara jumlah rumah yang rusak tercatat baru ada 40 unit," kata Kepala Seksi Kedaruratan BPBD Kabupaten Bogor Budi Aksomo saat dikonfirmasi di Bogor, Jumat (29/7/2016).

Dari 40 rumah, ada beberapa rumah yang mengalami kerusakan parah karena tertimpa pohon yang diterjang angin puting beliung. Selain menyebabkan kerusakan pada atap, bagian dinding pun roboh.

Tidak ada korban jiwa, namun ada dua orang yang mengalami luka sehingga harus dilarikan ke puskesmas terdekat.

"Saat ini keduanya sudah diperbolehkan pulang. Cuma luka ringan," ujar Budi.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya