Jalan Arah Beji dan Margonda Depok Macet Parah Akibat Genangan

Kemacetan akibat genangan tersebut berimbas ke Jalan Margonda Raya Depok di kedua arah.

oleh Ady Anugrahadi diperbarui 25 Feb 2017, 22:52 WIB
Diterbitkan 25 Feb 2017, 22:52 WIB

Liputan6.com, Jakarta Tingginya intensitas hujan sejak sore hingga malam hari, menyebabkan genangan di badan Jalan Fly Over Arif Rahman Hakim, Kecamatan Beji, Kota Depok. Genangan setinggi 60 sentimeter itu pun membuat kemacetan panjang di kedua ruas Jalan Margonda.

Pantauan Liputan6.com, Sabtu malam (25/2/2017), genangan terjadi di turunan fly over arah Margonda dan Jalan Nusantara. Tampak, para pengendara menerobos genangan. Akibatnya, tak sedikit pengendara baik roda dua maupun roda empat yang mogok.

Daniel, warga setempat mengatakan kedua jalur di kawasan tersebut seringkali tergenang setiap kali hujan datang. Genangan tersebut muncul sejak pukul 18.00 WIB.

"Ini gara-gara saluran gorong-gorong mampet sampah. Jadi setiap hujan pasti banjir kaya begini," ujar Daniel kepada Liputan6.com, Depok, Jawa Barat.

Sementara, kemacetan akibat genangan tersebut berimbas ke Jalan Margonda Raya di kedua arah. Sejumlah polisi pun diturunkan guna mengurai kemacetan. Hingga pukul 22.00 WIB, arus kendaraan mulai berangsur normal.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya