Liputan6.com, Bengkulu: Seekor beruang madu yang berkeliaran di Desa Suka Mekar, Putri Hijau, Bengkulu Utara, berupaya ditangkap petugas Balai Konservasi Sumber Daya Alam Bengkulu. "Beruang madu berukuran besar itu sering menghadang warga ke kebun sehingga masyarakat dihantui rasa takut," kata Kepala BKSDA Bengkulu Anom Zamora, Jumat (18/3).
Ia mengatakan pihaknya mendapatkan informasi dari staf BKSDA Bengkulu Utara bahwa ratusan kepala keluarga di wilayah itu resah akibat seekor beruang madu itu. Sejak beberapa hari lalu, BKSDA sudah menurunkan tim ke lapangan dengan membawa kerangkeng yang akan dipasang pada titik dimana beruang itu sering dipergoki warga.
Apabila beruang madu tertangkap, akan dikarantina di Bengkulu namun akan dilihat dulu usianya. Bila masih muda akan dilepas kembali ke alam. Kalau beruang itu usianya sudah tua akan dikirim ke kebun binatang yang membutuhkan, karena bila dilepas dikhawatirkan mengganggu masyarakat karena mencari makan tidak jauh dari perkampungan.
Seorang warga Desa Suka Makmur Sahnin mengaku terauma dengan seekor beruang besar itu karena saat keperegok di jalan menuju kebun, beruang itu mencakar keranjang yang sedang di bawanya. Mungkin tujuan beruang mau mengambil pisang masak dalam keranjang yang di bawanya. Hampir seluruh warga desa juga pernah bertemu beruang itu.(ANT/JUM)
Ia mengatakan pihaknya mendapatkan informasi dari staf BKSDA Bengkulu Utara bahwa ratusan kepala keluarga di wilayah itu resah akibat seekor beruang madu itu. Sejak beberapa hari lalu, BKSDA sudah menurunkan tim ke lapangan dengan membawa kerangkeng yang akan dipasang pada titik dimana beruang itu sering dipergoki warga.
Apabila beruang madu tertangkap, akan dikarantina di Bengkulu namun akan dilihat dulu usianya. Bila masih muda akan dilepas kembali ke alam. Kalau beruang itu usianya sudah tua akan dikirim ke kebun binatang yang membutuhkan, karena bila dilepas dikhawatirkan mengganggu masyarakat karena mencari makan tidak jauh dari perkampungan.
Seorang warga Desa Suka Makmur Sahnin mengaku terauma dengan seekor beruang besar itu karena saat keperegok di jalan menuju kebun, beruang itu mencakar keranjang yang sedang di bawanya. Mungkin tujuan beruang mau mengambil pisang masak dalam keranjang yang di bawanya. Hampir seluruh warga desa juga pernah bertemu beruang itu.(ANT/JUM)