Data per 28 September: Ada Penambahan 3.509 Kasus Covid-19, Ini Sebaran di 34 Provinsi

Berdasarkan data dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes), penambahan kasus Covid-19 tertinggi dengan 898 kasus. Selain itu kasus sembuh di Jakarta juga paling tinggi yakni 1.328 orang.

oleh Ika Defianti diperbarui 28 Sep 2020, 16:04 WIB
Diterbitkan 28 Sep 2020, 16:02 WIB
FOTO: Pedagang Pasar Thomas Jalani Tes Swab COVID-19
Petugas medis Kecamatan Gambir melakukan tes swab terhadap pedagang Pasar Thomas, Jakarta, Rabu (17/6/2020). Tes swab dilakukan untuk memutus rantai penularan virus corona COVID-19. (merdeka.com/Imam Buhori)

Liputan6.com, Jakarta - Jumlah kasus positif Corona atau Covid-19 di Indonesia mengalami penambahan sebanyak 3.509 orang pada Senin (28/9/2020).

Dengan begitu, maka total akumulatif 278.722 orang sudah dinyatakan positif terinfeksi virus Covid-19. Untuk jumlah kasus sembuh pada hari ini ada 3.856 orang. 

Sedangkan jumlah kumulatif yang dinyatakan sembuh sebanyak 206.870 orang. Kemudian, untuk pasien meninggal pada hari ini berjumlah 87 orang dan total akumulatif ada 10.473 orang.

Selain itu, berdasarkan data dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) DKI Jakarta mencatat penambahan kasus tertinggi dengan 898 kasus. Selain itu kasus sembuh di Jakarta juga paling tinggi yakni 1.328 orang. 

Selanjutnya ada pula Jawa Barat juga mencatat penambahan kasus tinggi kedua sebanyak 489 kasus dan Jawa Tengah ada 304 kasus. 

Berikut detail sebaran penambahan kasus baru Corona di 34 provinsi: 

1. DKI Jakarta: 898 kasus

2. Jawa Barat: 489 kasus

3. Jawa Tengah: 304 kasus

4. Jawa Timur: 284 kasus

5. Riau: 254 kasus

6. Sumatera Barat: 206 kasus

7. Banten: 127 kasus

8. Kalimantan Timur: 114 kasus

9. Bali: 107 kasus

10. Gorontalo: 87 kasus

11. Sumatera Utara: 85 kasus

12. Aceh: 79 kasus

13. Kalimantan Tengah: 64 kasus

14. Papua Barat: 64 kasus

15. Sulawesi Selatan: 59 kasus

16. Sumatera Selatan: 51 kasus

17. Papua: 46 kasus

18. Kalimantan Selatan: 40 kasus

19. DI Yogyakarta: 39 kasus

20. Jambi: 21 kasus

21. Sulawesi Tengah: 18 kasus

22. Nusa Tenggara Barat: 17 kasus

23. Sulawesi Tenggara: 17 kasus

24. Kepulauan Riau: 12 kasus

25. Lampung: 10 kasus

26. Sulawesi Utara: 7 kasus

27. Kalimantan Utara: 4 kasus

28. Maluku Utara: 4 kasus

29. Bengkulu: 2 kasus

30. Bangka Belitung: 0 kasus 

31. Kalimantan Barat: 0 kasus

32. Maluku: 0 kasus

33. Sulawesi Barat: 0 kasus

34. Nusa Tenggara Timur: 0 kasus

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Tempat Tidur di RSD Wisma Atlet Tersisa 2.158

Pasien Covid-19 Tanpa Gejala Mulai Isolasi Mandiri di Hotel
Pasien tanpa gejala Covid-19 yang diantar dengan ambulans tiba di Hotel U Stay Mangga Besar, Sawah Besar, Jakarta, Senin (28/9/2020). Sebagian pasien tanpa gejala mulai diisolasi di hotel untuk mengantisipasi daya tampung Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet yang semkain padat. (Liputan6.com/Faizal Fanan

Sementara itu, Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Doni Monardo menyatakan keterisian untuk isolasi pasien positif Covid-19 di Jakarta sudah mencapai 3.874 tempat tidur. Sedangkan masih ada sekitar 1.040 tempat tidur yang tersisa.

"Seluruhnya ada 4.824 tempat tidur dan sudah terisi 3.874 tempat tidur. Dan sisanya 1.040 tempat tidur," kata Doni dalam keterangan pers, Senin (28/9/2020).

Sedangkan untuk RS Darurat Wisma Atlet menyediakan sebanyak 4.664 tempat tidur. Berdasarkan data hingga pukul 06.00 WIB sudah terisi sebanyak 2.158 tempat tidur. 

"Masih tersedia bed yang kosong, 2.506. Sehingga tempat tidur untuk ruang isolasi yang tersedia di DKI Jakarta termasuk rumah sakit rujukan Covid-19 dan Wisma Atlit, masih ada 3.546 bed," papar dia. 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya