Covid-19 Melonjak di Bekasi, Polisi Razia Tempat Hiburan Malam

Polres Metro Bekasi Kota menggelar razia protokol kesehatan di sejumlah tempat hiburan malam di Kota Bekasi.

oleh Bam Sinulingga diperbarui 03 Feb 2022, 17:35 WIB
Diterbitkan 03 Feb 2022, 17:35 WIB
Salah satu tempat hiburan malam di Kota Bekasi, Jawa Barat, dirazia polisi terkait penerapan protokol kesehatan. Foto: Istimewa
Salah satu tempat hiburan malam di Kota Bekasi, Jawa Barat, dirazia polisi terkait penerapan protokol kesehatan. Foto: Istimewa

Liputan6.com, Jakarta - Polres Metro Bekasi Kota menggelar razia protokol kesehatan di sejumlah tempat hiburan malam di Kota Bekasi. Hal ini menyusul melonjaknya kasus Covid-19 di kota Patriot itu dalam beberapa pekan terakhir.

"Kita baru saja melaksanakan operasi prokes di beberapa tempat hiburan, karena meningkatnya jumlah Covid-19 di wilayah Bekasi Kota dan sekitarnya," kata Kasat Resnarkoba Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Guntur Nugroho, Kamis (3/2/2022).

Menurutnya, razia dilakukan untuk memperketat penerapan prokes di tempat hiburan malam yang cenderung dipadati pengunjung. Namun ia mengaku mayoritas pengunjung masih mematuhi aturan yang berlaku.

"Oleh karena itu, kita dalam pelaksanaan selalu mengimbau kepada tempat hiburan malam untuk tetap patuh prokes," ujarnya.

Lanjut Guntur, dalam giat razia yang dilaksanakan Kamis dini hari itu, personel Sat Resnarkoba dibagi menjadi dua tim yang disebar di wilayah Bekasi Selatan, Bekasi Barat dan Bekasi Timur.

Para petugas melakukan pendekatan humanis saat merazia satu per satu pengunjung di tempat hiburan malam. Pihak pengelola juga diberikan sosialisasi terkait penerapan prokes di tengah pemberlakuan PPKM level 2.

"Dari beberapa tempat, rata-rata mereka mematuhi aturan yang telah menjadi aturan main di wilayah Bekasi Kota dan sekitarnya, karena di wilayah Bekasi ini sudah masuk ke level dua," paparnya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Perketat Prokes

Guntur berharap seluruh tempat hiburan malam di Kota Bekasi lebih memperketat prokes kepada para pengunjung, untuk menekan penyebaran virus Covid-19 khususnya varian Omicron.

"Sehingga terciptanya kendali Covid-19 di kota Bekasi ini tidak selalu merebak," tandasnya.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya