Kongresnya Dibuka Jokowi, GMKI Kembali Tunjuk Jefri Gultom Jadi Ketum

Presiden Joko Widodo (Jokowi) membuka secara virtual Kongres Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) ke-38 di Tana Toraja.

oleh Liputan6.com diperbarui 04 Des 2022, 06:52 WIB
Diterbitkan 03 Des 2022, 18:48 WIB
Jefri Gultom kembali terpilih sebagai Ketua Umum GMKI Masa Bakti 2022-2024 (Istimewa)
Jefri Gultom kembali terpilih sebagai Ketua Umum GMKI Masa Bakti 2022-2024 (Istimewa)

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) membuka secara virtual Kongres Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) ke-38 di Tana Toraja. Diketahui, dalam kongres kali ini, Jefri Gultom, kembali terpilih sebagai Ketua Umum GMKI Masa Bakti 2022-2024.

“Hal ini merupakan tanggungjawab yang besar bagi saya dipercayakan kembali memimpin GMKI," kata Jefri dalam keterangan diterima, Sabtu (3/12/2022).

Jefri memastikan, dirinya akan memegang terguh komitmen GMKI untuk dua tahun ke depan. Dia meyakini, ada tugas berat, karena banyak tanggungjawab yang harus diselesaikan.

“Dua tahun kedepan saya dan Bung Artinus Hulu sebagai sekretaris umum terpilih memiliki tanggungjawab untuk membawa GMKI lebih baik lagi di tiga medan layannya seperti Perguruan Tinggi, Gereja dan Masyarakat," janji Mahasiswa Pascasarjana Universitas Indonesia ini.

Jefri mendorong kolaborasi dengan banyak pihak akan dibangun, dan terus memperbaharui pola gerak organisasi agar update dengan tantangan dan perubahan zaman.

“Saya akan membangun kolaborasi dengan banyak instansi untuk bersinergi membesarkan GMKI dan berkontribusi untuk bangsa dan negara,”

Jerfri yakin, GMKI bisa menjadi organisasi yang update dengan tantangan dan perubahan zaman dengan kemajuan teknologi yang begitu cepat. Selain itu, dia juga percaya bahwa pengurus Pusat GMKI mampu memetakan dan menjawab kebutuhan kader yang ada di seluruh cabang se Tanah Air.

“Semoga dua tahun kedepan akan menjawab setiap pergumulan yang selama ini telah dirasakan oleh banyak kader, seperti soal beasiswa, sekretariat dan distribusi kader, oleh karena itu dibutuhkan dukungan dari semua pihak internal maupun eksternal untuk mewujudkan hal tersebut, agar GMKI bermanfaat untuk banyak orang, membangun organisasi yang adaptif serta kolaborasi berkelanjutan," Jefri menutup.

Dihadiri Pejabat

Sebagai informasi, Kongres tahun ini juga dihadiri langsung oleh Gubernur Sulawesi Selatan serta Kepala Daerah lainnya dan Anggota DPRD dari berbagai daerah yang ada di Provinsi Sulawesi Selatan.

Pada prosesnya Kongres GMKI seyogyanya selesai pada tanggal 30 November 2022 tetapi molor hingga ditutup tanggal 2 Desember 2022 dan peserta berasal dari 112 Cabang seluruh Indonesia.

Infografis Anwar Ibrahim Jadi PM Malaysia
Infografis Anwar Ibrahim Jadi PM Malaysia (Liputan6.com/Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya