Polri Siapkan Rekayasa Lalu Lintas di Tol Jakarta-Cikampek Antisipasi Lonjakan Kendaraan Saat Libur Idul Adha 2023

Rekayasa lalu lintas akan diberlakukan di beberapa ruas tol, di antaranya Tol Jakarta-Cikampek dan Tol Mohammed Bin Zayed (MBZ). Pemberlakukan rekayasa lalu lintas bersifat situasional.

oleh Hanz Jimenez Salim diperbarui 28 Jun 2023, 14:32 WIB
Diterbitkan 28 Jun 2023, 14:30 WIB
PT Jasa Marga yang akan memberikan diskon sebesar 20 persen untuk tarif terjauh di Jalan Tol Jakarta-Cikampek bagi pemudik yang mudik Lebaran lebih awal.
PT Jasa Marga yang akan memberikan diskon sebesar 20 persen untuk tarif terjauh di Jalan Tol Jakarta-Cikampek bagi pemudik yang mudik Lebaran lebih awal.

Liputan6.com, Jakarta - Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri menyiapkan skema rekayasa lalu lintas untuk memperlancar arus bila terjadi kepadatan saat libur panjang cuti bersama Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah.

Direktur Penegakan Hukum (Dirgakum) Korlantas Polri, Brigjen Aan Suhana mengungkapkan, rekayasa lalu lintas akan diberlakukan di beberapa ruas tol, di antaranya Tol Jakarta-Cikampek dan Tol Mohammed Bin Zayed (MBZ). Pemberlakukan rekayasa lalu lintas bersifat situasional. 

Menurut Aan, apabila terjadi kepadatan, akan diterapkan rekayasa lalu lintas berupa lawan arus (contra flow), satu jalur, dan dua jalur.

Kemudian, lanjut dia, melakukan buka tutup arus di Tol MBZ apabila kepadatannya melebihi angka yang telah ditentukan petugas Korlantas Polri.

Upaya lain untuk memperlancar arus lalu lintas di jalur arteri maupun tol selama libur Idul Adha, yakni Korlantas Polri melakukan pembatasan kendaraan angkutan barang sumbu tiga ke atas.

"Pada tanggal 27 Juni kemarin mulai pukul 16.00 sampai 00.00 WIB, kemudian hari ini mulai dari jam 06.00 itu akan kami batasi untuk sumbu tiga ke atas," kata Aan dilansir dari Antara, Rabu (28/6/2023).

Pembatasan kendaraan barang sumbu tiga di ruas-ruas jalan tertentu juga diberlakukan pada saat arus balik libur cuti bersama pada hari Minggu tanggal 2 Juli 2023.

"Pembatasan ini tentu untuk kelancaran harus lalin pada saat cuti bersama libur Idul Adha," ucap Aan.

Aan juga mengimbau, kepada masyarakat untuk mempersiapkan diri dan juga kendaraannya bila melakukan perjalanan jauh, baik ke tempat objek wisata ataupun pulang ke kampung halamannya.

Persiapan yang bisa dilakukan misalnya, memperhatikan kondisi tubuh atau kesehatan agar fit saat berkendaraan. Bila tubuh merasa lelah, konsentrasi mulai berkurang, pengemudi bisa beristirahat di rest area atau tempat-tempat yang memadai.

"Siapkan juga kendaraan biar tidak mengalami masalah baik dalam fungsi pengereman, mesin dan sebagainya, sehingga rekan-rekan bisa menikmati perjalanan ini lancar, nyaman dan berkesan," imbau Aan.

Jokowi Tambah 2 Hari Cuti Bersama Idul Adha 2023

Ganjil Genap Puncak Bogor
Sistem ganjil genap diterapkan untuk mengantisipasi macet libur cuti bersama Hari Raya Idul Adha. Sistem ini akan diterapkan hingga 2 Juli 2023. Kendaraan yang melintas disesuaikan pelat nomornya dengan tanggal. (merdeka.com/Arie Basuki)

Sebelumnya, Presiden Jokowi menetapkan 28 Juni dan 30 Juni 2023 menjadi cuti bersama Hari Raya Idul Adha 2023, sedangkan 29 Juni merupakan libur nasional. Jokowi menjelaskan ditambahnya hari libur Idul Adha ini untuk mendorong pertumbuhan ekonomi, khususnya sektor pariwisata lokal.

"Ya itu kan harinya memang memerlukan waktu yang lebih untuk mendorong ekonomi, utamanya di daerah agar lebih baik lagi. Utamanya di daerah pariwisata lokal. Karena kita lihat bisa, diputuskan," jelas Jokowi di Pasar Parungpung Gunung Sindur Kabupaten Bogor Jawa Barat, Rabu 21 Juni 2023.

Saat ditanya di mana akan merayakan Hari Raya Idul Adha 2023, dia tak mau mengungkapkan. Jokowi malah berkelakar bahwa Idul Adha akan jatuh pada pekan depan.

"Idul Adha minggu depan," ucap Jokowi.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya