Pemberlakuan tiket progresif Commuter Line mendapat protes dari sebagian pengguna jasa kereta. Namun tidak sedikit pula penumpang yang senang, karena tidak perlu antre panjang dengan menggunakan Kartu Multitrip.
Liputan 6 Siang SCTV, Selasa (2/7/2013) memberitakan, dengan nada kesal, salah satu penumpang bernama Angel mencoba protes kepada Kepala Stasiun Depok Baru Didin, yang memeriksa Kartu Multitripnya. Angel protes karena saldo kartunya dipotong cukup besar.
"Saldo saya berkurang Rp 7.000. Kan banyak banget itu," keluh Angel.
Di hari kedua pemberlakuan e-Tikcet di Bekasi, Jawa barat, penumpang masih mengantre panjang untuk membeli e-Ticket, namun tidak separah Senin 1 Juli kemarin. Berkurangnya antrean ini dikarenakan para penumpang sudah mengetahui cara membeli e-Ticket.
Sementara itu, di Stasiun Manggarai, Jakarta Selatan, masyarakat sudah mulai terbiasa dengan penerapan e-Ticket. Meski sosialisasi sudah dilakukan oleh PT KAI Commuter Jabodetabek (KCJ) jauh sebelum pemberlakuannya, namun masih banyak warga yang belum paham dengan e-Ticket.
Kartu e-Ticket dijual dengan 2 harga yang berbeda yakni single trip atau sekali jalan dan multitrip atau pulang pergi. (Sul/Mut)
Liputan 6 Siang SCTV, Selasa (2/7/2013) memberitakan, dengan nada kesal, salah satu penumpang bernama Angel mencoba protes kepada Kepala Stasiun Depok Baru Didin, yang memeriksa Kartu Multitripnya. Angel protes karena saldo kartunya dipotong cukup besar.
"Saldo saya berkurang Rp 7.000. Kan banyak banget itu," keluh Angel.
Di hari kedua pemberlakuan e-Tikcet di Bekasi, Jawa barat, penumpang masih mengantre panjang untuk membeli e-Ticket, namun tidak separah Senin 1 Juli kemarin. Berkurangnya antrean ini dikarenakan para penumpang sudah mengetahui cara membeli e-Ticket.
Sementara itu, di Stasiun Manggarai, Jakarta Selatan, masyarakat sudah mulai terbiasa dengan penerapan e-Ticket. Meski sosialisasi sudah dilakukan oleh PT KAI Commuter Jabodetabek (KCJ) jauh sebelum pemberlakuannya, namun masih banyak warga yang belum paham dengan e-Ticket.
Kartu e-Ticket dijual dengan 2 harga yang berbeda yakni single trip atau sekali jalan dan multitrip atau pulang pergi. (Sul/Mut)