Aksi Front Pembela Islam (FPI) untuk melawan segala sesuatu yang dinilainya melanggar agama kerap dilakukan dengan kekerasan. Termasuk kasus terakhir di Kendal, Jawa Tengah, yang akhirnya menjadi besar dan melibatkan massa sekitar. Kementerian Agama menyesalkan sikap tersebut.
"Kalau memang ada pelanggaran hukum yang dilakukan (FPI), aparat berhak menindak," tegas Wakil Menteri Agama Nasaruddin Umar usai mendampingi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) saat menyerahkan zakat ke Baznas di Kantor Presiden, Jakarta, Rabu (24/7/2013).
Untuk mengurangi terjadinya benturan-benturan antara organisasi yang berlatar keagamaan, Nasaruddin melihat hal itu sebenarnya tak sulit.
"Mungkin kita harus lihat secara kolektif apa yang dilakukan banyak lembaga keagamaan. Apa yang mereka ajarkan dan bagaimana cara menyampaikan," kata Nasarudin yang hadir menggantikan Menteri Agama Suryadharma Ali yang tengah berada di luar kota.
Lebih dari itu, lanjut Nasaruddin, jika memang organisasi keagamaan itu menginginkan apa yang disuarakan bisa sampai dan dipahami, sepatutnya tak dilakukan dengan cara-cara kekerasan.
"Jadi mari kita berdakwah dengan memberi kesejukan," tutup Nasaruddin. (Riz/Sss)
Aksi Anarkis FPI, Wamenag: Aparat Berhak Menindak
Wakil Menteri Agama Nasaruddin Umar menyesalkan sikap FPI yang kerap dengan kekerasan.
Diperbarui 24 Jul 2013, 16:16 WIBDiterbitkan 24 Jul 2013, 16:16 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Niat Zakat Idul Fitri Diri Sendiri dan Keluarga: Waktu Terbaik, Tata Cara, dan Keutamaannya
Top 3 Berita Hari Ini: Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Tegur Istri Wali Kota Bekasi yang Ngungsi ke Hotel Saat Banjir
Gadis di Bekasi Tewas Kesetrum saat Ayahnya Sedot Banjir Pakai Pompa Listrik
Santri Ponpes Darurrohmah Cirebon Fokus Hafalan Al-Quran dan Kitab Kuning Selama Ramadan
Bintang Terbuang Manchester United Pilih Bertahan Lebih Lama di Real Betis, Sampai Kapan?
Polda Sulsel Amankan 2 Kilogram Ganja dari Sebuah Indekos di Makassar
Potret Sederhana Ulang Tahun Sheva Anak Ussy Bareng Keluarga, Amel dan Ara Absen
Doa Mimpi Indah: Panduan Lengkap untuk Mendapatkan Mimpi yang Baik
Doa Zakat Fitrah Arab, Latin dan Artinya: Panduan Lengkap Ibadah Ramadan
Film Indonesia Atas Nama Surga di Vidio Ajak Penonton Renungkan Makna Cinta Sejati, Berikut Sinopsisnya
Manfaat Mengirimkan Al-Fatihah untuk Diri Sendiri, Jarang Diketahui tapi Pahala Berlimpah
Apakah Sholat Tahajud Harus Tidur Dulu? Simak Penjelasannya Agar Tak Keliru