9 Korban Tewas Bus Maut Giri Indah Belum Teridentifikasi

Saat ini semua korban meninggal dunia berada di RS Paru Dr M Goenawan Partowidigyo Cisarua, Bogor.

oleh Riski Adam diperbarui 21 Agu 2013, 16:40 WIB
Diterbitkan 21 Agu 2013, 16:40 WIB
bus-cisarua-kecelakaan-130821c.jpg
Kecelakaan maut yang menimpa bus Giri Indah bernopol B 7297 BI di kawasan Puncak, Cisarua, Jawa Barat, menewaskan 18 orang. Hingga kini baru 9 identitas korban tewas yang teridentifikasi. Bus mengangkut rombongan Gereja Bethel Indonesia (GBI) Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Saat ini semua korban meninggal dunia berada di RS Paru Dr M Goenawan Partowidigyo (RSPG) Cisarua, Bogor. Berikut data korban tewas:

1. Ani (perempuan) warga Bekasi

2. Lidia Damani (perempuan) warga Cawang, Jakarta Timur

3. Tom Simon (laki-laki), 62 tahun, warga Jalan Swasembada Timur IX/5, Kebon Bawang, Tanjung Priok, Jakarta Utara

4. H Ajid Samsudin (Laki-laki), 64 tahun, warga Kampung Tugu Utara RT 005/004, Cisarua, Bogor

5. Ginokon Sihotang (Laki-laki), 55 Tahun, warga Kampung Rawa Badung 008/07, Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur

6. Ines (Perempuan) warga Bekasi

7. Marchel JF Singal (Laki-laki), 64 Tahun, warga Bumi Pelita Kencana Blok B1 no 3 Rt 05/09, Pondok Cabe Udik, Pamulang

8. Nurlina (Perempuan) alamat belum teridentifikasi

9. Femmy (Perempuan) alamat belum teridentifikasi

Dan sisanya ada 9 orang lagi yang meninggal dunia belum teridentifikasi. Jumlah itu terdiri dari 3 orang laki-laki dan 6 orang perempuan. Dan para jenazah kini masih berada di RSPG Cisarua, Bogor.

Seorang saksi Mata bernama Mimin yang juga merupakan anggota Tagana (Taruna Siaga Bencana) Kabupaten Bogor menjelaskan, para korban tersebut dirujuk ke 2 rumah sakit yakni RSPG Cisarua Bogor dan RS Sentra Medika Bogor. Dan data identifikasi korban meninggal dunia tersebut dikeluarkan oleh pihak RSPG Cisarua, Bogor, pada pukul 14.00 WIB tadi.

"Ini data sementara dari jam 2 siang tadi dari RSPG," kata Mimin kepada Liputan6.com di lokasi kecelakaan di Desa Tugu Utara, Kecamatan Cisarua Kabupaten Bogor, Jawa Barat. (Ism/Mut)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya