Liputan6.com, California - Tuntutan menghadirkan kendaraan umum yang bebas emisi mendorong seorang insinyur asal Turki, Hakan Gursu, menciptakan sebuah taksi dengan menggunakan bahan bakar tenaga surya.
Desain taksi yang diciptakan oleh Hakan Gursu tersebut memenangkan penghargaan di tahun 2013 dan 2014 pada ajang A' Design Award and Competitions dari kategori Desain Kendaraan dan Alat Transportasi.
Melansir laman Autoevolution, Senin (23/6/2014), desain ciptaan Hakan Gursu ini menawarkan ruang yang cukup besar untuk empat orang ditambah satu orang cacat fisik yang membutuhkan kursi roda. Taksi ini dapat digunakan di pusat-pusat kota yang lalu lintasnya cukup padat karena tidak memiliki kecepatan yang tinggi.
Sistem energi tenaga surya yang dimiliki oleh taksi ini dapat menghasilkan tenaga tambahan sekitar 20 sampai 25 persen dari panel nano-solar untuk disimpan. Berkat tenaga tambahan yang disimpan pada sebua baterai sangat efektif ketika cuaca mendung atau tidak ada sinar matahari langsung.
Uniknya, atap yang digunakan sebagai panel tenaga surya memiliki desain yang transparan yang berbeda dari panel tenaga surya pada umumnya yang berwarna gelap. Atap taksi yang berwarna transparan ini pun membuat para turis dapat semakin menikmati pemandangan kota saat menggunakan taksi ini.
Taksi tenaga surya ini pun memiliki bobot yang cukup ringan, yaitu hanya 250 kilogram. Hakan Gursu mendesain transportasi publik ini mengikuti standar internasional mengenai bobot dari kendaraan umum perkotaan tidak lebih dari 250 kilogram.
Sebagai informasi, A' Design Award and Competitions adalah sebuah kompetisi desain dari berbagai kategori yang bertujuan memberi sebuah inovasi terbaru yang bermanfaat bagi masyarakat luas. Kompetisi ini diikuti lebih dari 200 negara setiap tahun.
Taksi Masa Depan Bakal Pakai Tenaga Surya
Desain taksi yang diciptakan oleh Hakan Gursu tersebut memenangkan penghargaan pada ajang A' Design Award and Competitions.
diperbarui 24 Jun 2014, 13:24 WIBDiterbitkan 24 Jun 2014, 13:24 WIB
Desain taksi yang diciptakan oleh Hakan Gursu tersebut memenangkan penghargaan pada ajang A' Design Award and Competitions.
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Di Forum Parlemen G20 di Brasil, Puan Angkat Isu Kelaparan Akibat Perang
Pernah Cetak 103 Gol dan 131 Assist, Ini Sosok Yeom Ki-hun Tangan Kanan Shin Tae-yong yang Juga Ikut Melatih Timnas Indonesia
Cara Memupuk Kekuatan Mental, 5 Kebiasaan Utama
Jokowi Terima Uang Pensiun dan Tabungan Hari Tua, Berapa Besarannya?
Mengemban Adalah: Memahami Makna dan Tanggung Jawab dalam Kehidupan
Lead Berita Adalah Bagian Pembuka yang Memikat Pembaca, Pelajari Teknik Menulisnya
Lembaga Keuangan Bank adalah Institusi Penting dalam Sistem Ekonomi, Berikut Fungsi dan Jenis-jenisnya
Memahami Homepage Adalah: Panduan Lengkap untuk Mengoptimalkan Halaman Utama Website
Letargis adalah Memahami Kondisi Penurunan Kesadaran, Kenali Penyebab dan Gejalanya
Seremoni Adalah: Pengertian, Jenis, dan Pentingnya dalam Kehidupan Sosial
CEO Nvidia Jensen Huang bakal Sambangi Indonesia pada 14 November 2024, Mau Apa?
Memahami Town Hall Adalah: Konsep, Manfaat, dan Pelaksanaannya