Liputan6.com, Canberra - Mobil sport teranyar Ferrari yang belum lama ini diluncurkan, California T, menjadi sportcar yang paling populer saat ini. Hal tersebut tak mengherankan sebab California T merupakan sportcar entry level dari Ferrari yang dibanderol dengan harga paling murah dibandingkan model Ferrari lainnya selama hampir sepuluh tahun terakhir.
Ferrari membanderol California T dengan harga mulai dari US$ 409.880 atau sekitar Rp 4,93 miliar (estimasi kurs Rp 12.055 per dolar AS), lebih murah US$ 50 ribu atau sekitar Rp 602 jutaan dari model sebelumnya yaitu California.
Pada tahun 2005 silam, Ferrari sempat meluncurkan salah satu model yang menjadi sportcar termurah mereka yaitu Ferrari 360 Modena yang dibanderol dengan harga mulai dari US$ 369.500 atau sekitar Rp 4,45 miliar, seperti dilansir dari Drive, Selasa (24/6/2014).
Menurut Presiden and CEO Ferrari Australia, Herbert Appleroth, California T menjadi model yang sangat populer di Australia berkat adanya twin turbocharged dan desain bodi terbaru. "Kesempatan baik itu akan membuat California T menjadi produk Ferrari paling laris. Mobil ini memiliki popularitas yang luar biasa," ungkap Appleroth.
Lanjutnya, daya tarik dari California T adalah kemampuannya yang dapat digunakan sebagai mobil harian dan fungsional namun tidak mengesampingkan kemewahan yang dimiliki.
Ia berharap kalau California T dapat dipasarkan ke lebih banyak orang terutama bagi orang yang sebelumnya telah memiliki Ferrari sehingga dapat mendongkrak penjualan di Australia.
Untuk pasar Australia sendiri, prinsipal Ferrari di Maranello mengalokasikan sejumlah 100 unit Ferrari T bisa dijual di negara tersebut.
Ferrari California T dibekali mesin berkapasitas 3.855 cc turbocharged yang dikawinkan dengan sistem transmisi tujuh percepatan dual-clutch. Mesin milik California T sanggup menyemburkan tenaga sebesar 560 horse power (HP) dan torsi 755 Nm yang disalurkan ke roda belakang sebagai penggeraknya.
Sportcar ini mampu melesat dari kondisi berhenti sampai kecepatan 100 km per jam dalam 3,6 detik dan memiliki kecepatan maksimal hingga 316 km per jam. (Ysp/Gdn)
Ferrari California T Jadi Sportcar Paling Populer
Daya tarik dari California T adalah dapat digunakan sebagai mobil harian.
Diperbarui 25 Jun 2014, 07:11 WIBDiterbitkan 25 Jun 2014, 07:11 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Niat Buka Puasa Ramadan, Lengkap dengan Adab dan Keutamaannya
Sri Mulyani Beri Diskon PPN 6 Persen, Harga Tiket Pesawat Saat Mudik Turun Segini
Kemenag Buka Seleksi Penerimaan Calon Mahasiswa Program Studi Keagamaan Jalur Prestasi, Begini Caranya
Resep Sayur Lodeh Simple yang Lezat dan Mudah Dibuat
100 Kata-Kata Semangat Puasa Lucu yang Menghibur Selama Ramadhan
Kisah Umar bin Khattab yang Ngedumel saat Cium Hajar Aswad, Diceritakan Gus Baha
Dari Kurma ke Sirup, Kesalahan Berbuka Puasa di Era Modern
Roundtable Discussion Bersama Direktur Sido Muncul, Buka Wawasan Dokter Tentang Potensi Obat Herbal
9 Hal yang Membatalkan Puasa Ramadan, Salah Satunya Muntah dengan Sengaja
Menu Sahur Praktis yang Dibuat dengan Rice Cooker, Nasi Liwet Teri hingga Bubur Manado
Kementerian ESDM Terbitkan Skema Baru Harga Gas Bumi Tertentu untuk 7 Industri
Lebih dari 246 Ribu Penumpang Kereta Api Mudik di Awal Ramadan