Alat Ini Bisa Meringankan Beban Aki

Alat ini dibuat untuk meringankan beban aki dan menampung listrik yang terbuang.

oleh Septian Pamungkas diperbarui 11 Jul 2015, 06:09 WIB
Diterbitkan 11 Jul 2015, 06:09 WIB
Alat Ini Bisa Meringankan Beban Aki
Alat ini dibuat untuk meringankan beban aki dan menampung listrik yang terbuang.

Liputan6.com, Jakarta PT Primes Asia distributor filter udara Ferrox membuat terobosan baru dengan menghadirkan Wizard Fire (Wi-Fi). Alat ini dibuat untuk meringankan beban aki dan menampung listrik yang terbuang.

"Alat ini fungsinya untuk menstabilkan pengapian, membuat kendaraan lebih bertenaga dan hemat bahan bakar. Meski ukurannya lebih kecil tapi tenaganya lebih besar, kapasitasnya juga lebih banyak dari yang ada di pasaran," jelas Teng Herry dari PT Primes Asia di Jakarta.

Lebih lanjut Herry mengatakan, alat yang menggunakan material pilihan Ultra High Grade Capacitor ini bisa membuat lampu kendaraan jadi lebih terang, starter mesin enteng, dan suara yang keluar dari audio system lebih baik karena supply listrik yang stabil.

Caranya pemasangan Wi-Fi pun cukup mudah, yakni tinggal dikaitkan dengan terminal aki. Namun yang perlu diperhatikan adalah kutub (+) dan (-) harus benar, tidak boleh terbalik atau bersentuhan.

Alat yang dikembangkan dengan teknologi Korea ini diklaim memiliki kapasitas penyimpanan 800 kali lebih besar dari produk lain yang beredar di pasaran.

Wi-Fi tersedia dalam tiga ukuran, yakni S (motor 250 cc ke bawah), M (motor 250 cc ke atas) dan L (mobil). Sementara harga yang ditawarkan untuk tipe S Rp 390 ribu, M Rp 700 ribu dan L Rp 1,39 juta.

(ian/gst)

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya