Deretan Mobil Klasik Ferrari Riuhkan Festival of Speed di BSD

Gelaran yang hanya berlangsung di Indonesia dan Amerika Serikat ini, juga diriuhkan dengan parade mobil klasik Ferrari.

oleh Arief Aszhari diperbarui 24 Apr 2017, 11:10 WIB
Diterbitkan 24 Apr 2017, 11:10 WIB
Mobil Klasik Ferrari Ramaikan Ferrari Festival of Speed
Mobil Ferrari klasik melaju kencang mengelilingi sirkuit sepanjang 3,2 kilometer dalam Ferrari Festival of Speed di BSD City, Tangerang Selatan, Minggu (23/04). Sebanyak 10 mobil Ferrari klasik turut meramaikan festival ini. (Liputan6.com/Fery Pradolo)

Liputan6.com, Jakarta - Gelaran Ferrari Festival of Speed yang diselenggarakan seharian penuh, di kawasan BSD City, Tangerang Selatan, Minggu (23/4/2107), tidak hanya dihadiri ratusan supercar canggih nan mewah.

Gelaran yang hanya berlangsung di Indonesia dan Amerika Serikat ini, juga diriuhkan dengan parade mobil klasik Ferrari. Sekitar 10 mobil klasik Ferrari ini berkeliling sirkuit temporer sejauh 3,2 km, dengan kecepatan yang tidak kalah kencang dengan supercar Ferrari saat ini.

Dari 10 supercar klasik ini, di antaranya Ferrari 350 TR, Ferrari Dino 246 GTS, 365 GTC4, 365 Queen Mary 2+2, dan Testarossa.

"Jadi dalam parade ini, kita bagi empat kategori, limited edition cars, current and past modern itu yang lama-lama dan baru yang masih kita jual, klasik termasuk Testarossa ke belakang sudah kita anggap klasik, dan racing departement, yaitu mobil balap Ferrari," jelas Arie Christopher, CEO Ferrari Jakarta, di sela-sela Ferrari Festival of Speed 2017.

Dengan membawa supercar klasik ini, menjadi bukti supremasi pabrikan asal Italia ini dalam memproduksi mobil super canggih sejak jaman dahulu. Ferrari memang sangat terkenal, dan dikagumi oleh penggemar supercar di seluruh dunia hingga saat ini.

Selain itu, dengan dipamerkannya supercar klasik ini, bisa memberikan informasi secara komprehensif tentang sejarah supercar klasik buatan Ferrari. Karena, sejarah otomotif khususnya Ferrari, menjadi subjek yang penting untuk dipahami masyarakat luas.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya