Piaggio Group Berkabung, Pendiri Aprilia Tutup Usia

Pendiri sekaligus yang mengubah bisnis Aprilia dari produsen sepeda menjadi sepeda motor, Ivano Beggio, tutup usia.

oleh Arief Aszhari diperbarui 14 Mar 2018, 17:30 WIB
Diterbitkan 14 Mar 2018, 17:30 WIB
Piaggio Group Berkabung, Pendiri Aprilia Tutup Usia (Foto: Motorcycle)
Piaggio Group Berkabung, Pendiri Aprilia Tutup Usia (Foto: Motorcycle)

Liputan6.com, Jakarta - Pendiri sekaligus yang mengubah bisnis Aprilia dari produsen sepeda menjadi sepeda motor, Ivano Beggio, tutup usia. Pria yang mewarisi Aprilia dari sang ayah, Cavaliere Alberto Beggio ini meninggal dunia pada usia 73 tahun.

Melansir Motorcycle.com, Rabu (14/3/2018), pria kelahiran San Martino ini meninggal pada 13 Maret 2018, di Rumah Sakit Montebelluna, Italia, karena penyakit yang dideritanya.

Bagi CEO and Chairman Piaggio Group, Roberto Colaninno, Beggio merupakan pebisnis yang hebat. Selain itu, pria yang sudah mencintai dunia roda dua sejak lama ini juga seorang yang visioner dan mampu mewujudkan mimpi.

"Dia berhasil menggabungan keterampilan dan keberanian seorang pengusaha, dengan kreativitas dan semangat untuk sepeda motor," kenang Roberto.

Mulai bergabung di pabrik sepeda sang ayah, Beggio ditempatkan di lini pengembangan produk. Lalu, pada 1975, ia membentuk tim kecil untuk memproduksi sepeda motor.

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

Selanjutnya

Piaggio Group Berkabung, Pendiri Aprilia Tutup Usia (Foto: MotorcycleMagazine)
Piaggio Group Berkabung, Pendiri Aprilia Tutup Usia (Foto: MotorcycleMagazine)

Tidak main-main, sepeda motor garapan Beggi mampu menjuarai ajang balap motor, Italian Motocross Championship pada 1977 di dua kelas, yaitu 125 cc dan 250 cc.

Setelah itu, Aprilia memulai produksi motor pertama kali secara massal pada 1980. Saat itu, Aprilia meluncurkan motor kecil 50 cc dan 125 cc.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya