Liputan6.com, Jakarta - Sebuah mobil milik Suzuki kepergok sedang melakukan uji jalan di India baru-baru ini. Menyasar segmen crossover, Suzuki S-Presso dikabarkan siap meluncur dalam waktu dekat.
Seperti dilansir Car and Bike, Rabu (7/8/2019), terlihat beberapa foto menunjukan prototipe kendaraan masih sangat disamarkan. Berdasarkan Concept Future S yang dipamerkan di Auto Expo 2018 lalu, Suzuki S-Presso akan menjadi salah satu model entry-level baru yang siap bersaing dengan mobil harga terjangkau seperti Renault Kwid.
Advertisement
Baca Juga
Berdasarkan spy shot yang beredar, terlihat Suzuki S-Presso akan menjadi SUV mini. Meski demikian, belum diketahui pelek apa yang digunakan karena gambar masih belum menunjukkan hal tersebut.
Masih tertutup rapat, eksterior yang disematkan pada mobil masih sulit dikomentari. Namun, mobil milik perusahaan otomotif asal Jepang ini kemungkinan akan disematkan lampu depan tajam dan lampu belakang sweptback dengan lampu sein yang terintegrasi pada lampu rem.
Maruti S-Presso kabarnya akan menggunakan platform Heartect dan berbagi dengan Suzuki Wagon R, Swift, dan Ertiga.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Fitur Keselamatan
Selain itu, S-Presso akan mendapatkan dua airbag, ABS, sensor parkir belakang serta pengingat sabuk pengaman. Dari segi fitur, mobil juga akan mendapatkan sistem infotainment layar sentuh mirip dengan Wagon R.
Untuk dapur pacu, Suzuki S-Presso akan datang dengan mesin bensin 1 liter. Meski demikian, ada kemungkinan Suzuki juga akan menawarkan mesin bensin K12.
Â
Advertisement