Liputan6.com, Manila - Setelah menunda peluncuran di bulan Mei karena pandemi yang terjadi, Yamaha Motor Philippines secara resmi menghadirkan Yamaha XSR155 secara digital.
Bergaya klasik, motor pabrikan asal Jepang ini mendapatkan headlamp LED bundar dengan tampilan sederhana, seperti dilansir Motorbeam, Rabu (15/7/2020).
Advertisement
Baca Juga
Tersedia pengukur instrumen dengan layar LCD terbalik yang mampu memberikan keterangan trip meter, speedometer, bahan bakar dan rata-rata konsumsi bahan bakar.
Masuk ke dapur pacu, Yamaha XSR155 berbagi mesin dengan R15 dan MT-15, termasuk tenaga yang dihasilkan. Menggunakan mesin SOHC 155,1cc silinder tunggal, motor ini mampu menghasilkan tenaga hingga 19,3 Tk dan torsi 14,7 Nm karena dikawinkan dengan gearbox 6-kecepatan.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Harga
Selain itu, motor ini dilengkapi tangki bahan bakar berkapasitas 10 liter yang mampu menunjang aktivitas sehari-hari.
Khusus pasar Filipina, harga Yamaha XSR155 dibanderol P162.000 atau setara dengan Rp47,6 juta. Harga tersebut lebih mahal Rp11 Jutaan dibanding harga di Indonesia.
Advertisement
Konsep
Mengusung konsep Born to be Free, Yamaha XSR 155 resmi memeriahkan pasar otomotif Tanah Air, akhir tahun lalu. Tersedia dua pilihan warna, motor ini dibanderol Rp 36,58 juta on the road Jakarta.
Selain telah dilengkapi Multi Information Display (MID), XSR di Indonesia telah dilengkapi suspensi Up Side Down (USD)yang mampu meningkatkan handling saat berkendara.
Terkait ban, model ini menggunakan ban dual purpose yang dirancang untuk mobilisasi di berbagai kondisi jalan dengan ukuran 110/70 di bagian depan dan 140/70 di belakang.