Liputan6.com, Jakarta - Di masa pandemi Covid-19, Federal Oil lebih aktif dalam menyampaikan informasi kepada khalayak melalui media sosial (medsos). Keaktifan inilah yang membuat Federal Oil meraih penghargaan Social Media Award 2021 untuk kategori 2 Wheel Engine Lubricants.
"Di masa pandemi ini kami lebih aktif di dunia digital supaya lebih bisa menggapai konsumen, karena konsumen sekarang juga lebih banyak bermainnya digital, jadi kita juga mengikuti perkembangan dan dunianya konsumen," terang Executive Chairman PT Federal Karyatama dan PT ExxonMobil Lubricants Indonesia Patrick Adhiatmadja dalam keterangan resminya, Rabu (24/11/2021).
Baca Juga
Bagi Federal Oil, mendengarkan kemauan dan kebutuhan konsumen melalui media sosial untuk sebuah brand sangat lah penting.
Advertisement
"Oleh karena itu kami selalu mendengarkan apa keinginan konsumen dan beradaptasi terhadap kebutuhan konsumen yang terbaru dengan menghadirkan berbagai solusi," kata Hasril Arsyad, Federal Oilâ„¢ Marketing General Manager PT ExxonMobil Lubricants Indonesia.
"Dan tentunya, penghargaan ini menjadi wujud nyata bahwa konsumen merespon positiif solusi yang kami hadirkan seiring dengan banyaknya pembicaraan positif mengenai Federal Oil di social media," tambahnya.
Â
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Tentang Social Media Award
Sekadar informasi, Social Media Award diselenggarakan oleh majalah Marketing bekerja sama dengan MediaWave dan lembaga survey independen SurveyOne, untuk memberikan pengakuan kepada perusahaan-perusahaan yang memiliki sentimen dan share of voice (SOV) yang baik di media sosial serta kepada merek-merek yang berhasil meraih kinerja yang baik dalam dunia digital.
Pemenang Social Media Award adalah merek yang diperbincangkan secara positif di media sosial. Pengumpulan data dilakukan dengan memonitor pembicaraan konsumen di social media Facebook, Twitter, instagram, dan media digital lainnya.
Advertisement