Liputan6.com, Jakarta - Di balik krisis ketersediaan komponen microchip atau semikonduktor di industri otomotif, komponen ini rupanya memiliki peran yang begitu penting di dalam mobil.
Komponen pintar ini digunakan untuk mengaktifkan berbagai macam fitur yang ada di dalam mobil Honda. Bahkan, microchip ini tidak hanya digunakan untuk satu fitur saja, melainkan ada beberapa fitur lain yang juga bersumber dari komponen tersebut.
Baca Juga
Yulian Karfili, PR and Digital Manager PT Honda Prospect Motor, menjelaskan bahwa microchip tersebut digunakan oleh Honda untuk mengaktifkan beberapa fitur utama yang meliputi beberapa aspek.
Advertisement
"Komponen dasar untuk seluruh fungsi elektronik ini bisa mengaktifkan fitur baik itu untuk keselamatan, sasis, infotainment, body, dan electronic system, serta powertrain," buka Yulian Karfili, dalam diskusi virtual bersama Forum Wartawan Otomotif (Forwot), Selasa (15/2/2022).
Dari sektor keselamatan, microchip ini dibutuhkan untuk mengaktifkan fitur seperti parking assistance dan sensor airbag yang dapat mengembang saat terjadi benturan.
Selain itu, pada bagian sasis mobil, komponen ini juga berfungsi untuk memberikan fitur andalan seperti electronic power steering, Anti-lock Braking System, dan Chassis Control.
Sementara dari bodi mobil, komponen ini berfungsi untuk memberikan kemudahan pengemudi lantaran bisa mengaktifkan power door, power window dan seat control.
Sedangkan dari sisi infotainment, beberapa kenyamanan yang dapat dinikmati oleh pemilik mobil adalah layar interaktif pada dashboard, car audio, connectivity audio, dan entertainment.
Selanjutnya, mcirochip ini juga disematkan pada sistem elektronik dan mesin. Di mana, melalui microchip tersebut beberapa fitur seperti aki dan starter, lampu, mesin dan transmisi dapat beroperasi secara optimal.
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Kelangkaan Microchip Memengaruhi Harga Jual Mobil
Dengan kelangkaan microchip di pasar otomotif, hal ini rupanya juga berbuntut pada kenaikan harga jual mobil. Terlebih, komponen tersebut menjadi salah satu komponen inti yang dapat memberikan kenyamanan konsumen saat berkendara.
Menanggapi hak tersebut, Yulian Karfili, menjelaskan memang dengan kelangkaan tersebut harga mobil Honda juga mengalami kenaikan.
Namun, ia menegaskan bahwa bukan hanya dari faktor kelangkaan semata, tetapi ada beberapa hal lain yang memengaruhi kenaikan harga mobil.
"Tapi sekali lagi harga itu tidak tergantung pada komponen itu saja, tetapi ada banyak faktor lain yang juga ikut memengaruhi harga mobil Honda, termasuk pajak, materaial, cost yang lain dan termasuk ongkos produksi," tandas Arfi
Advertisement