Resmi, Volvo Masuk Lagi ke Indonesia pada Kuartal Ketiga 2022

Volvo Cars memutuskan untuk kembali lagi berbisnis di Indonesia

oleh Arief Aszhari diperbarui 01 Mar 2022, 14:04 WIB
Diterbitkan 01 Mar 2022, 14:04 WIB
Volvo Mulai produksi SUV Listrik Canggih (Paultan0
Volvo Mulai produksi SUV Listrik Canggih (Paultan0

Liputan6.com, Jakarta - Volvo Cars memutuskan untuk kembali lagi berbisnis di Indonesia. Melalui PT Leading Vision Otomotif (LVO) sebagai distributor resmi di Tanah Air, pabrikan asal Swedia ini akan resmi hadir pada kuartal ketiga 2022.

Dari keterangan resmi yang diterima Liputan6.com, Volvo akan hadir dengan serangkaian mobil listrik yang menarik. Selain itu, LVO akan sepenuhnya fokus dalam memasarkan dan melayani pelanggan di Indonesia.

Menjalankan bisnis di Indonesia, LVO menujuk Yoshiya Horigome menempati posisi sebagai Presiden Direktur. Pria asal Jepang ini berkomitmen, untuk menghadirkan pengalaman bernilai kepada para pelanggan dan stakeholder.

"Volvo Cars telah hadir jauh sebelum dari yang mungkin diingat oleh GenXer Indonesia era 80-an hingga awal 90-an. Perusahaan ini merupakan manifestasi kontemporer dari gaya hidup Swedia dan tetap setia pada nilai keselamatan yang diwariskan turun-temurun," ujar Horigome.

Pada 2020, Volvo Cars mencatat volume penjualan global tertinggi, sementara di Korea misalnya, merek ini telah mengalami pertumbuhan dua digit selama 11 tahun berturut-turut.

"Pendekatan unik Volvo Cars terhadap keberlanjutan dan netralitas karbon membuat kami berbeda dari pemain lain di industri otomotif," tegasnya.

Sementara itu, Nick Connor, Head of Volvo Cars melanjutkan, pihaknya sangat bersemangat untuk meluncurkan kembali Volvo Cars di Indonesia dengan LVO sebagai mitra. "Kami melalui rangkaian mobil listrik yang menarik," tegasnya.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Volvo Luncurkan Aplikasi Cerdas untuk Mengintip Spesifikasi Mobil

Dampak dibatalkannya beberapa pameran otomotif lantaran wabah pandemi covid-19, membuat Volvo terpaksa memutar otak untuk tetap menghadirkan layanan pemasaran mereka kepada konsumen melalui format digital.

Dalam hal ini, produsen otomotif asal Swedia ini telah merilis sebuah aplikasi baru yang bisa digunakan oleh konsumen untuk mengetahui model Volvo tertentu hanya dengan memotretnya.

"Pambatalan Brussels Motorshow merupakan tantangan komersial, tetapi alat ini ternyata menjadi solusi hebat yang juga cocok dengan evolusi yang kami buat menuju penjualan online," jelas Colin Vermoesen, Pemasaran Komersial dan Manajer Bisnis Volvo.

Melalui Volvo Street Configurator ini, mereka yang penasaran dengan mobil Volvo cukup memotretnya dan seketika mesin pencari dari aplikasi tersebut akan menginformasikan kepada pengguna aplikasi tentang semua spesifikasi dari model tersebut.

Infografis Bedanya Vaksin Primer dengan Booster Covid-19

Infografis Bedanya Vaksin Primer dengan Booster Covid-19
Infografis Bedanya Vaksin Primer dengan Booster Covid-19 (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya