Nio Ngebet Akuisisi Pabrik Audi di Belgia, Ternyata Ini Penyebabnya

Pabrikan asal Tiongkok, Nio, dikabarkan tengah melakukan penawaran untuk mengambil-alih pabrik Audi di Belgia.

oleh Rendy Yansah diperbarui 20 Sep 2024, 20:04 WIB
Diterbitkan 20 Sep 2024, 20:04 WIB
Audi Hentikan Produksi Pasca Terjadinya Teror Brussel
Audi menghentikan produksi pasca bom Brussel meledak tak jauh dari pabrik mereka.

Liputan6.com, Jakarta - Produsen mobil China, Nio, dikabarkan tengah melirik pabrik Audi di Brussels, Belgia. Bahkan mereka sudah mengajukan penawaran untuk mengakuisisi pabrik tersebut.

Disebutkan, strategi ini dilakukan agar Nio bisa menghindari pajak impor yang dikirim dari China ke Uni Eropa dan Inggris. 

Menurut laporan Brusseles Times, Jumat (20/9/2024), para eksekutif perusahaan Nio baru-baru ini mengunjungi fasilitas pabrik Audi yang memproduksi Q8 e-tron. Mereka sudah melakukan penawaran kepada para eksekutif VW Group hingga batas waktu 26 September 2024. 

Uni Eropa sudah mengakhiri investigasi terhadap bantuan subsidi yang diberikan kepada pemerintah China untuk produsen mobil buatan Tiongkok di Benua Biru.

Kini, UE sudah menetapkan tarif pajak impor untuk menghilangkan keunggulan harga mobil China yang ada di pasar Eropa.

Saat ini tarif yang ditetapkan Nio adalah 20 persen, yang mana tarif tersebut lebih ringan daripada SAIC dengan tarif 35 persen.

Tarif pajak yang dikenakan untuk mobil China di Eropa terbilang tinggi. Karena itu, keputusan yang diambil Nio untuk mengambil alih pabrik Audi adalah langkah yang cerdas.

Nasib Serikat Pekerja di Pabrik Audi

Kabar terbaru datang dari pabrik Audi di Brussels, mengungkapkan hampir 3.000 pekerja akan menghadapi PHK karena penjualan SUV Q8 elektrik dan saudaranya Sportback mengalami penurunan.

Karena itu Audi terpaksa harus menghentikan produksi dua kendaraan tersebut. Masa depan pabrik itu juga sedang dalam ketidakpastian.

Menurut informasi yang beredar, tidak ada perusahaan Volkswagen AG yang berencana untuk melanjutkan atau membangun model baru di pabrik tersebut. 

Berdasarkan laporan Reuters, para manajer menjelaskan kepada serikat pekerja minggu ini bahwa Audi tidak memiliki pemasukan atau keuntungan dari penjualan.

Artinya harapan tersisa bagi para pekerja adalah perusahaan lain yang datang dan mengambil alih pabrik tersebut. Mengenai kondisi ini, lebih dari 5.000 pekerja berunjuk rasa menunjukan sikap protes terhadap perusahaan VW Group.  

Kesempatan Nio mengambil alih tempat itu sangat besar, namun belum ada informasi resmi mengenai kendaraan model apa yang akan diproduksi di pabrik tersebut.

Sekadar informasi perusahaan ini hadir di Eropa pada 2021, dengan menawarkan berbagai sedan dan SUV di lima negara Eropa. Peluncuran terbarunya adalah SUV listrik EL8.  

Infografis Mobil Dinas Pimpinan KPK Jadi Sorotan. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis Mobil Dinas Pimpinan KPK Jadi Sorotan. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya