Hasto Sebut PDIP dan PKB Sepakat Beri yang Terbaik untuk Jakarta

Dia menuturkan, PDIP dan PKB bersepakat untuk memberikan yang terbaik untuk masyarakat DKI.

oleh Putu Merta Surya Putra diperbarui 21 Feb 2017, 07:09 WIB
Diterbitkan 21 Feb 2017, 07:09 WIB
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto

Liputan6.com, Jakarta - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mulai bergerak mencari tambahan amunisi, demi menghadapi putaran kedua Pilkada DKI 2017. Salah satunya, mencari rekan baru untuk koalisi.

Hari ini, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyambangi kantor DPP PKB di Jalan Raden Saleh, Jakarta Pusat. Dia menyebut, telah bertemu dengan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar.

Pertemuan tersebut berlangsung kurang lebih dua jam. Dia menuturkan, kedua belah pihak bersepakat untuk memberikan yang terbaik untuk masyarakat DKI.

"Dialog cukup intens, termasuk untuk DKI. Intinya kita ingin memberikan yang terbaik untuk masyarakat DKI agar di putaran kedua ini, segala sesuatu bisa dilakukan dengan baik," ucap Hasto di lokasi, Senin (20/2/2017).

Dia menuturkan, sudah ada sinyal positif dalam pertemuan PDIP dengan PKB. Yakni, ada beberapa permasalahan di DKI yang harus dihadapi bersama, terutama untuk putaran kedua.

"Tentu saja dengan kerja sama ini, suasana kebatinannya makin dipahami antara kedua partai. Kalau kita lihat, di Pilkada DKI, partisipasi warga cukup tinggi, tapi ada persoalan-persoalan administratif. Terus bagaimana kerja sama putaran kedua, hal ini perlu tersebut perlu kita bicarakan bersama," kata Hasto.

Meski demikian, ia menambahkan, pihaknya akan terus melakukan komunikasi. Walaupun, semua keputusan ada di tangan PKB sendiri.

"Sejak awal kami lakukan dialog, tapi keputusan politiknya kami serahkan kepada kedaulatan setiap partai," jelas Hasto.

Karena itu, pihaknya masih memberikan waktu, sembari menunggu adanya keputusan dan hasil resmi dari KPU DKI.

"Paling tidak setelah ada penetapan calon. Sekarang kan proses penghitungan, masih dilakukan tahapannya. Kita tunggu penetapan resmi juga dari KPU," pungkas Sekjen PDIP Hasto.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya