Upaya PAN Dorong Saudagar Lampung Timur Tingkatkan Pertumbuhan Ekonomi Daerah

Galih menyampaikan, PAN terus melakukan pembinaan dan wawasan dalam rangka peningkatan ekonomi pedagang. Sehingga ke depan dapat meningkatkan potensi pasar domestik agar mampu bersaing di tingkat nasional.

oleh Elza Hayarana Sahira diperbarui 30 Agu 2023, 20:51 WIB
Diterbitkan 30 Agu 2023, 10:15 WIB
Partai Amanat Nasional (PAN) resmi mendaftarkan bakal calon legislatif (Bacaleg) ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Jakarta Pusat, Jumat (12/5/2023).
Partai Amanat Nasional (PAN) resmi mendaftarkan bakal calon legislatif (Bacaleg) ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Jakarta Pusat, Jumat (12/5/2023). (Liputan6.com/Elza Hayarana Sahira)

Liputan6.com, Jakarta - Partai Amanat Nasional (PAN) dinilai cukup sukses mewujudkan kesejahteraan untuk masyarakat kecil. 

Hal itu dikatakan langsung oleh para pedagang Lampung Timur yang merasakan kerja nyata dari PAN. Tokoh Pedagang Lampung Timur, Galih Atmaja mengatakan PAN berhasil mendorong para pedagang untuk bisa berkembang dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi bagi daerah. Oleh karena itu, PAN sangat serius untuk memberikan bantuan pedagang.

"Saya melihat PAN itu sangat bersungguh-sungguh dalam mewujudkan kesejahteraan bagi masyarakat kecil, khususnya kami para pedagang yang sangat merasakan kerja nyata dari PAN," kata Galih.

Ada banyak yang dilakukan PAN untuk mewujudkan kesejahteraan para pedagang. Seperti memberikan ruang bagi pelaku usaha kecil, menghadirkan bahan-bahan berkualitas, hingga menyediakan modal untuk mengembangkan usaha.

Galih memberitahu PAN terus melakukan pembinaan dan wawasan dalam rangka peningkatan ekonomi pedagang. Sehingga ke depan dapat meningkatkan potensi pasar domestik agar mampu bersaing di tingkat nasional.

"PAN juga melakukan sosialisasi kepada kami selaku pedagang di Lampung Timur yang sangat bermanfaat bagi kami ke depannya dalam meningkatkan kemampuan dalam berwirausaha," ujar Galih.

Hal itu selaras dengan tujuan PAN yang ingin para pedagang lebih sejahtera ke depannya.

PAN berharap kepada masyarakat untuk terus semangat dan berjuang bersama-sama sehingga menciptakan perekonomian yang sejahtera.

Dorong Kader Muda Berkembang

Partai Amanat Nasional (PAN) berkomitmen penuh memperhatikan rakyat kecil dengan memberikan berbagai program bantuan. Hal ini tentu mematik hadirnya deklarasi dukungan penuh kepada PAN dari para supir angkot Kota Bogor, Jawa Barat (Jabar) (Istimewa)
Partai Amanat Nasional (PAN) berkomitmen penuh memperhatikan rakyat kecil dengan memberikan berbagai program bantuan. Hal ini tentu mematik hadirnya deklarasi dukungan penuh kepada PAN dari para supir angkot Kota Bogor, Jawa Barat (Jabar) (Istimewa)

Ketua DPD PAN Kota Tangerang, Dwiki Ramadhani mengatakan PAN terus memberdayakan generasi muda agar peduli dengan nasib bangsa dengan aktif dalam kegiatan politik. Hal itu dikarenakan milenial nantinya akan menjadi penentu masa depan bangsa Indonesia.

"Generasi muda menjadi wajah dan harapan bangsa Indonesia. Kolaborasi dan inovatif yang melibatkan anak muda harus diberi ruang seluas-luasnya agar bisa semangat bangun negeri," kata Dwiki.

Dalam memberi ruang anak muda, partai besutan Zulkifli Hasan ini fokus dengan penguatan peran sayap partai Barisan Muda Penegak Amanat Nasional (BM PAN). Organisasi tersebut meluncurkan program Anak Muda Magang di PAN (MAPAN) untuk melahirkan generasi bangsa sebagai pemimpin masa depan.

Melalui program ini, ada banyak manfaat yang didapat seperti meningkatkan keterampilan berpikir dan melatih kepercayaan diri bagi anak muda. Melihat potensi ini, PAN yakin bersama anak muda bangsa pembangunan Indonesia akan jadi lebih baik ke depannya.

Dwiki menambahkan PAN yakin dengan mengajak anak muda aktif membangun negeri maka akan berdampak besar bagi segala aspek. Terutama untuk pembangunan infrastruktur yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat di seluruh Tanah Air.

"Saya ajak anak muda fokus bebenah infrastruktur pembangunan untuk saling berkolaborasi bersama dan bersinergi bersama, semangat untuk mencapai cita-cita bangsa dan negara," tambah Dwiki.

Infografis Golkar dan PAN Dukung Prabowo Subianto di Pilpres 2024. (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)
Infografis Golkar dan PAN Dukung Prabowo Subianto di Pilpres 2024. (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya